Daftar Nama 37 Provinsi di Indonesia Terbaru, Lengkap dengan Ibu Kota, Ada 3 Provinsi Baru

19 Agustus 2022, 15:00 WIB
Daftar nama 37 provinsi di Indonesia terbaru, lengkap dengan ibu kota, ada 3 provinsi baru/Pixabay/GDJ /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Indonesia resmi memiliki 3 provinsi baru, berikut daftar nama 37 provinsi di indonesia beserta ibu kotanya.

Provinsi Indonesia semula berjumlah 34 provinsi, namun mulai 30 Juni 2022 ada penambahan 3 provinsi baru di Indonesia.

Dengan adanya penambahan 3 provinsi baru tersebut di Indonesia, maka jumlah provinsi di Indonesia saat ini tahun 2022 berjumlah 37 provinsi.

Adapun penambahan 3 provinsi tersebut berasal dari Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah dan Papua Pegunungan. Ketiganya merupakan hasil pemekaran dari Provinsi Papua.

Baca Juga: Keadaan Alam Negara Amerika Serikat yang Mempengaruhi Sebaran Penduduk dan Komoditas, Materi IPS Kelas 9 SMP

Pemekaran dari Provinsi Papua tersebut resmi bersamaan dengan berlakunya Rancangan Undang-undang (RUU) tentang otonomi baru di Papua, menjadi Undang-undang (UU).

Berikut daftar nama 37 provinsi di Indonesia terbaru 2022 lengkap dengan ibu kotanya dirangkum seputarlampung.com dari berbagai sumber.

Pulau Sumatera

1. Nanggroe Aceh Darussalam (NAD): Banda Aceh
2. Sumatera Utara: Medan
3. Sumatera Selatan: Palembang
4. Sumatera Barat: Padang
5. Bengkulu: Bengkulu
6. Riau: Pekanbaru
7. Kepulauan Riau: Tanjung Pinang
8. Jambi: Jambi
9. Lampung: Bandar Lampung
10. Bangka Belitung: Pangkal Pinang

Baca Juga: CEO Meta Mark Zuckerberg Umumkan WhatsApp Telah Ada Fitur Baru Keluar Grup Tanpa Ketahuan, Bagaimana Caranya?

Pulau Kalimantan

1. Kalimantan Barat: Pontianak
2. Kalimantan Timur: Samarinda
3. Kalimantan Selatan: Banjarbaru
Semula beribu kota di Banjarmasin. Melalui UU Nomor 8 Tahun 2022 tentang Provinsi Kalimantan Selatan tertanggal 15 Februari 2022, ibu kota Kalsel dipindah ke Banjarbaru.
4. Kalimantan Tengah: Palangkaraya
5. Kalimantan Utara: Tanjung Selor

Pulau Jawa

1. Banten: Serang
2. Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta (DKI Jakarta): Jakarta
3. Jawa Barat: Bandung
4. Jawa Tengah: Semarang
5. Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY): Yogyakarta
6. Jawa Timur: Surabaya
Pulau Nusa Tenggara dan Bali
7. Bali: Denpasar
8. Nusa Tenggara Timur: Kupang
9. Nusa Tenggara Barat: Mataram

Baca Juga: Persib Bandung Optimis Curi Poin Penuh Hadapi PSS Sleman pada Laga BRI Liga 1 2022/2023

Pulau Sulawesi

1. Gorontalo: Gorontalo
2. Sulawesi Barat: Mamuju
3. Sulawesi Tengah: Palu
4. Sulawesi Utara: Manado
5. Sulawesi Tenggara: Kendari
6. Sulawesi Selatan: Makassar

Pulau Maluku dan Papua

1. Maluku Utara: Sofifi
Pada awal pendirian, 4 Oktober 1999, ibu kota Maluku Utara adalah Ternate. Namun, sejak 4 Agustus 2010, ibu kota di pindah ke Kota Sofifi.
2. Maluku: Ambon
3. Papua Barat: Manokwari
4. Papua: Jayapura
5. Papua Selatan: Merauke
6. Papua Tengah: Nabire
7. Papua Pegunungan: Jayawijaya

Baca Juga: Ini Link Live Streaming Bhayangkara FC vs Persis Solo BRI Liga 1 2022-2023: Nonton di Indosiar Pukul 15.30 WIB

Itulah informasi mengenai 37 provinsi yang berada di Indonesia, diantaranya ada 3 provinsi baru yakni Provinsi Papua Selatan, Papua Tengah dan Papua Pegunungan.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler