Link Download PDF Jadwal Lokasi Tes SKD CPNS di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lampung Barat 2021

10 September 2021, 18:45 WIB
Ilustrasi tes SKD CPNS. /setkab.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut rincian jadwal lokasi ujian SKD CPNS di lingkungan pemerintah Kabupaten Lampung Barat 2021 sudah bisa Anda download dalam bentuk link PDF yang telah tersedia di akhir artikel ini, lengkap dengan titik lokasi, tanggal, hari dan daerah yang ditetapkan sebagai tempat tes SKD.

Jadwal dan tata tertib pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) bagi pelamar yang memilih titik Lokasi Itera seleksi calon aparatur sipil negara di lingkungan pemerintah Kabupaten Lampung Barat tahun anggaran 2021.

Berdasarkan Surat Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara Nomor : 402/B-KS.04.01/SD/KR.V/2021 tanggal 01 September 2021 tentang penyampaian Jadwal SKD CASN dan PPPK Non Guru di wilayah kerja kantor regional V BKN Jakarta, maka Panitia Seleksi CASN Pemerintah Kabupaten Lampung Barat Tahun Anggaran 2021 menetapkan Tempat dan Waktu Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan ketentuan sebagai berikut.

Baca Juga: Dana BSU 2021 Sudah Cair Namun Tak Masuk ke Rekening BCA, Ini 8 Kendala BLT Subsidi Gaji Tahap 4 dan 5

Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

1. Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan metode CAT BKN yang bertempat di Institut Teknologi Sumatera (ITERA) Jl. Terusan Ryacudu, Way Huwi, Kec. Jati Agung, Kabupaten Lampung Selatan, Lampung 35365, dimulai pada hari Minggu, 29 September 2021 s.d. 03 Oktober 2021 dengan Jadwal dan Daftar nama peserta SKD sebagaimana tersebut dalam Lampiran I dan II pada pengumuman ini.

2. Waktu pelaksanaan SKD CASN terbagi menjadi 3 (tiga) sesi.

Berikut tata tertib pelaksanaan seleksi kompetensi bidang (SKD) dengan metode computer assisted test (CAT) BKN yang harus dipahami peserta CASN, yakni:

1. Tata tertib peserta

a. Seluruh peserta SKD wajib hadir dan mengikuti pelaksanaan ujian dengan sistem CAT BKN;
b. Peserta seleksi hadir paling lambat 90 (sembilan puluh) menit sebelum seleksi dimulai;
c. Peserta seleksi tetap memperhatikan jaga jarak minimal 1 (satu) meter dengan orang lain;
d. Peserta datang ke lokasi seleksi dengan memakai masker kesehatan 3 lapis (3 ply) dan ditambah masker kain di bagian luar (double masker), penggunaan pelindung wajah (face shield) bersama masker direkomendasikan sebagai perlindungan tambahan;
e. Peserta seleksi menggunakan pakaian dengan atasan kemeja berwarna putih, celana dasar berwarna hitam dan sepatu berwarna hitam, bagi yang menggunakan jilbab, menggunakan jilbab berwarna hitam, (peserta yang memakai celana jeans dan/atau sandal tidak diperkenankan mengikuti SKD);

Baca Juga: Konsisten Dukung Pemberdayaan UMKM, BRI Dorong Penjualan Produk Klaster Usaha Binaan

f. Peserta wajib dan hanya diperbolehkan membawa hasil swab test RT PCR kurun waktu maksimal 2x24 jam atau rapid test antigen kurun waktu maksimal 1x24 jam dengan hasil negatif/non reaktif, kartu peserta ujian SKD (nomor peserta), pensil kayu (bukan pensil mekanik), Formulir Deklarasi Sehat, Kartu Tanda Penduduk (e-KTP) atau Surat Keterangan pengganti KTP asli yang masih berlaku atau photocopy Kartu Keluarga untuk ditunjukkan kepada Panitia seleksi;
g. Peserta seleksi wajib menginformasikan kepada pengantar dan/atau orang tua peserta bahwa dilarang untuk masuk dan menunggu di dalam area seleksi untuk menghindari kerumunan;
h. Peserta seleksi menjaga suasana penyelenggaraan seleksi tetap tenang dengan meningkatkan kewaspadaan;
i. Peserta seleksi wajib melakukan registrasi sebelum seleksi dimulai.
j. Mendengarkan pengarahan Panitia sebelum pelaksanaan ujian dengan sistem CAT dimulai;
k. Mengerjakan semua soal ujian yang tersedia sesuai dengan alokasi waktu yang telah ditentukan.
Sekali lagi harap diperhatikan apa yang perlu dipersiapkan saat pelaksanaan ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) di lingkungan pemerintah Kabupaten Lampung Barat 2021.

Baca Juga: Pemilik Rekening BCA/Swasta Segera Datangi Bank Himbara Terdekat, BSU atau BLT Subsidi Gaji Bisa Dicairkan

Perhatikan dan pahami, informasi terkini dari BKN terkait pelaksanaan dan mekanisme selama ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) 2021.

Berikut link pengumuman pelaksanaan dan tanggal ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) di lingkungan pemerintah Kabupaten Lampung Barat 2021: KLIK DI SINI

Demikian, ulasan mengenai link pengumuman jadwal pelaksanaan dan tanggal ujian, serta lokasi tes SKD CPNS di lingkungan pemerintah Kabupaten Lampung Barat 2021.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler