SEPUTARLAMPUNG.COM – Inilah doa naik kendaraan saat akan berangkat mudik Lebaran Idul Fitri, lengkap dengan amalan yang dikerjakan selama perjalanan pulang kampung agar Anda selamat sampai tujuan.
Salah satu hal penting saat akan pergi mudik Lebaran Idul Fitri adalah membaca doa naik kendaraan agar mendapatkan perlindungan Allah SWT selama perjalanan pulang kampung.
Sebagaimana diketahui, momen mudik Lebara Idul Fitri kerap diwarnai dengan berbagai masalah di perjalanan hingga banyak terjadinya kecelakaan lalu lintas.
Untuk itu, hendaknya setiap pemudik membaca doa keselamatan yang diajarkan dalam Islam agar terhindar dari hal-hal yang tak diinginkan.
Doa Naik Kendaraan saat Mudik Lebaran Idul Fitri
Dikutip Seputarlampung.com dari buku best seller Hisnul Muslim, ditulis Sa’id bin Ali bin Wafh Al-Qahthani, inilah bacaan doa naik kendaraan ketika melakukan perjalanan.
Tulisan Arab:
الحَمْدُ للهِ/سُبْحَانَ الَّذِى سَخَّرَ لَنَا هَذَا وَمَا كُنَّا لَهُ مُقْرِنِينَ وَإِنَّا إِلَى رَبِّنَا لَمُنْقَلِبُونَ