Ini Bacaan Niat Sholat Idul Adha pada 10 Juli 2022 dan Tata Cara Sholat Berjamaah, Lengkap Link 4 Twibbon

- 8 Juli 2022, 16:20 WIB
Ilustrasi Idul Adha.
Ilustrasi Idul Adha. /Pixabay.com/mohamed_hassan

SEPUTARLAMPUNG.COM - Simak bacaan lengkap niat Sholat Idul Adha pada 10 Juli 2022 dan tata cara sholat berjamaah atau sendiri di rumah, lengkap dengan link twibbon ucapan selamat Eid Al Adha Mubarak 1443 H.

Idul Adha diperingati pada tanggal 10 Dzulhijjah juga dikenal dengan sebutan Hari Raya Haji, dimana kaum muslimin yang sedang menunaikan haji yang utama, yaitu wukuf di Arafah.

Selain itu, Idul Adha dinamakan hari raya haji juga dinamakan Idul Qurban, karena pada hari itu Allah memberi kesempatan kepada kita untuk lebih mendekatkan diri kepada-Nya.

Bagi umat muslim yang belum mampu mengerjakan perjalanan haji, maka ia diberi kesempatan untuk berkurban, yaitu dengan menyembelih hewan qurban sebagai simbol ketakwaan dan kecintaan kita kepada Allah SWT.

Baca Juga: Hasil PPDB SMA-SMK Lampung 2022 Diumumkan Hari Ini, Begini Cara Cek Daftar Nama LOLOS di lampung.siap-ppdb.com

Lantas, tanggal berapa Hari Raya Idul Adha 1443 H-2022 M?

Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan awal Dzulhijjah 1443 H jatuh pada Jumat, 1 Juli 2022. Dengan demikian, Hari Raya Idul Adha 1443 H jatuh pada Minggu, 10 Juli 2022.

"Sidang isbat telah mengambil kesepakatan bahwa tanggal 1 Dzulhijjah tahun 1443 Hijriah ditetapkan jatuh pada Jumat tanggal 1 Juli 2022," ucap Wakil Menteri Agama (Wamenag) Zainut Tauhid Sa'adi usai memimpin Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijjah, di Jakarta, Rabu (29/6/2022), dikutip dari laman kemenag.go.id.

Ia menjelaskan, keputusan itu didasarkan dari pantau hilal di 86 titik seluruh wilayah Indonesia, kemudian dilanjutkan dengan rapat sidang isbat.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x