Daftar Bacaan Ayat-ayat Rukyah Al Quran: Surat Al Baqarah 285-286, At Taubah, Ibrahim, hingga Al Jin 1-9

24 Juni 2021, 14:40 WIB
Ilustrasi Al Quran /Pixabay.com/Pexels

SEPUTAR LAMPUNG - Berikut daftar bacaan ayat-ayat rukyah dalam Al Quran yang bisa dibaca untuk diri sendiri. Di antaranya ada surat Al Baqarah, Al Kahfi, Al Hasyr, hingga surah Al Jin 1-9.

Ayat-ayat di bawah ini sering digunakan untuk rukyah atau ruqiyah sendiri yang dipercaya bisa menghancurkan sihir.

Secara etimologi, rukiah atau ruqiyah memiliki makna doa-doa dari kalimat Al Quran yang mengandung permintaan perlindungan atau pertolongan kepada Allah SWT. Rukiah juga bisa dikatakan sebagai bentuk pengobatan hati dengan membaca zikir, doa, dan ayat-ayat Al Quran.

Baca Juga: Cek Link Pendaftaran PPDB SMA/SMK Kota Cimahi, Jawa Barat Tahap 2: Ini Syarat, Jadwal, Prosedur, 25 Juni 2021

Doa-doa dan bacaan Al Quran yang dilantunkan dalam proses rukiah berfungsi untuk mengusir pengaruh jahat atau gangguan gaib yang dirasakan oleh seseorang.

Salah satu bentuk gangguan yang dipercaya bisa dihancurkan dengan rukiah yaitu sihir.

Ibnul Atsir mengatakan,

والرقية : العوذة التي يرقى بها صاحب الآفة كالحمى والصرع وغير ذلك من الآفات

Ruqyah adalah doa memohon perlindungan, yang dibacakan untuk orang yang sedang sakit, seperti demam, kerasukan, atau penyakit lainnya. (an-Nihayah fi Gharib al-Atsar, 2/254).

Baca Juga: Cara Dapat Sertifikat Halal Gratis untuk Pelaku UMKM, Catat Syarat dan Peraturan Lengkapnya di Sini

Saat diruqyah atau meruqyah diri sendiri, kita harus yakin bahwa proses ruqyah tersebut atas seizin Allah SWT dan tidak mengandung doa atau permintaan kepada selain Allah SWT misalnya, jin atau setan.

Sementara itu, dalam kriteria ruqyah syar’i, terdapat bacaan ayat-ayat ruqyah dari surat yang terdapat di dalam Al-Quran, nantinya dibacakan oleh orang yang akan diruqyah.

Berikut ini daftar ayat-ayat Al Quran yang bisa dibaca untuk rukyah diri sendiri, dilansir Seputarlampung.com dari PR Bekasi pada artikel berjudul "35 Ayat-ayat Ruqyah, Bisa Dibaca atau Didengarkan sebagai Perlindungan Diri dari Segala Bentuk Penyakit":

Baca Juga: Link PDF Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan S1 Manajemen, Akuntansi, Teknik Sipil, Informatika Kementerian PUPR

1. Surat Al-Fatihah
2. Surat Al-Baqarah ayat 1-5
3. Surat Al-Baqarah ayat 102-103
4. Surat Al-Baqarah ayat 163-173
5. Surat Al-Baqarah ayat 255-257
6. Surat Al-Baqarah ayat 285-286
7. Surat Al-Imran ayat 1-4
8. Surat Al-Imran ayat 18
9. Surat Al-A’raf ayat 54-56
10. Surat Al-Anfal ayat 50-51

11. Surat At-Taubah ayat 14
12. Surat At-Taubah ayat 128-129
13. Surat Ibrahim ayat 15-18
14. Surat Al-Hijr ayat 16-18
15. Surat Al-Isra ayat 80-81

Baca Juga: Bacaan Rukyah Al Quran Surat Yunus ayat 79 80 81 82, Lengkap Tulisan Arab, Latin, dan Artinya

16. Surat Al-Kahfi ayat 1-10
17. Surat Al-Kahfi ayat 29-31
18. Surat Al-Kahfi ayat 102-110
19. Surat Maryam ayat 68-72
20. Surat Thaha ayat 1-8
21. Surat Al-Mu’minun ayat 97-101
22. Surat Al-Mu’minun ayat 115-118
23. Surat Yasin ayat 58-61
24. Surat As-Saffat ayat 1-10
25. Surat As-Saffat ayat 158-159

Baca Juga: Bacaan Doa Pengantin Baru Setelah Akad Nikah, Lengkap Latin dan Arti Barakallah Lii kullin Minna Fi Shahibihi

26. Surat Az-Zumar ayat 22-23
27. Surat Fussilat ayat 19-36
28. Surat Ad-Dukhan ayat 43-49
29. Surat Ar-Rahman ayat 33-36
30. Surat Al-Hasyr ayat 21-24
31. Surat Al-Ahqaf ayat 29-32
32. Surat Al-Jin ayat 1-9
33. Surat Al-Ikhlas
34. Surat Al-Falaq
35. Surat An-Nas.

Itulah daftar bacaan ayat-ayat rukyah dalam Al Quran yang bisa dibaca untuk diri sendiri, mulai dari surat Al Baqarah, Al Kahfi, Al Hasyr, hingga surah Al Jin 1-9.*** (Anggie Juliyani/PR Bekasi)

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Bekasi Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler