Tips Mencegah Covid-19 Varian Omicron, Lakukan Hal Ini untuk Jaga Kondisi Tubuh Nasehat Dokter Zaidul Akbar

- 22 Desember 2021, 12:30 WIB
Penerima vaksin diklaim tak bisa menghindar dari Omicron.
Penerima vaksin diklaim tak bisa menghindar dari Omicron. /Pixabay/Alexandra_Koch

SEPUTARLAMPUNG.COM – Dokter Zaidul Akbar membagikan tips untuk menjaga kondisi tubuh di tengah wabah. Simak info selengkapnya.

Seperti yang kita ketahui, saat ini dunia sedang dilanda musibah dengan mewabahnya virus Covid-19.

Akibatnya banyak sekali orang-orang di seluruh penjuru dunia yang meregang nyawa.

Baca Juga: Macam-macam Bacaan Doa Iftitah saat Shalat sebagai Pembuka Pintu Surga, Lengkap dengan Artinya, Apa saja?

Baru-baru ini dikabarkan adanya varian baru dari virus Covid-19 yakni varian omicron.

Kasus pertama omicron pun telah dideteksi di Indonesia oleh Kementerian Kesehatan beberapa waktu lalu.

Hal ini pun tentunya dapat menambah rasa cemas masyarakat Indonesia akan belum usainya pandemi Covid-19 ini.

Salah satu upaya agar terhindar dari paparan Covid-19 varian omicron ini adalah dengan menjaga kondisi tubuh.

Di bawah ini tersaji tips sehat dari dr. Zaidul Akbar untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar yang dapat Anda terapkan di rumah.

Baca Juga: PIP SD Bakal Cair ke 2,7 Juta Siswa? Maaf, Hanya Golongan Siswa Ini yang Resmi Dapat Program Indonesia Pintar

Dokter Zaidul Akbar mengatakan bahwa hal pertama yang bisa dilakukan untuk menjaga imunitas tubuh adalah dengan membiasakan diri untuk berjemur.

“Pertama berjemurlah, kalau bisa berjemur, tiap hari berjemur,” kata dr. Zaidul Akbar, dikutip dari Kanal YouTube dr. Zaidul Akbar Official dalam video yang diunggah pada 20 Desember 2021.

Kemudian yang kedua, dokter sekaligus pendakwah ini menyarankan untuk tidak meninggalkan konsumsi madu, kurma, dan habbatussauda.

“Kedua jangan tinggal madu, kurma, dan habbatussauda. Jangan tinggal,” ungkapnya.

Selanjutnya, tak lupa dr. Zaidul Akbar mengatakan manfaat dari bahan alami yang mudah dijumpai seperti jahe, sereh, dan lengkuas yang dapat membuang lendir di tubuh.

Lendir sendiri merupakan salah satu pemicu datangnya berbagai macam penyakit.

“Buat buang lendirnya itu jahe, sereh, lengkuas,” tutur dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: 10 Hal Mengerikan yang Terjadi Jika Bumi Berhenti Berputar, Salah Satunya Benda-benda Terbang ke Arah Timur

Lalu, penggagas Jurus Sehat Rasulullah (JSR) ini menyarankan untuk mengonsumsi makanan atau minuman fermentasi.

“Yang terakhir makanlah makanan atau minuman fermentasi, atau simpelnya probiotik, banyak makanan probiotik di sekitar kita, ada tempe, ada tape,” tambahnya.

Makanan atau minuman fermentasi ini sangat baik untuk metabolisme pencernaan tubuh karena bersifat probiotik atau mengandung bakteri baik.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: YouTube SC Entertainment


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah