Tinggal 4 Bulan Jelang Putaran Piala Dunia di Qatar, Kepala Timnas Iran Dragan Skocic Dipecat

- 12 Juli 2022, 16:00 WIB
PROFILE Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022 Qatar.
PROFILE Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022 Qatar. /Reuters/Lisa Leutner./

SEPUTARLAMPUNG.COM - Kepala Tim Nasional (Timnas) Iran Dragan Skocic telah diberhentikan oleh Federasi sepak bola negara tersebut.

Pemecatan Skocic itu terjadi sekitar empat bulan menjelang putaran final Piala Dunia di Qatar.

Langkah itu dilakukan setelah Skocic yang menggantikan Marc Wilmots sebagai pelatih pada Februari 2020, mengamankan tempat Iran dalam Piala Dunia dengan memuncaki grup kualifikasi di atas Korea Selatan.

Baca Juga: Cair Agustus, Dana PIP Kemdikbud 2022 Tidak Bisa Cair ke Siswa SD SMP SMA SMK yang Melanggar Kewajiban Berikut

Pelatih Kroasia itu memenangkan 15 dari 18 pertandingannya sebagai pelatih tetapi kalah dua kali dari tiga pertandingan terakhir, termasuk 1-2 melawan Aljazair di Qatar pada bulan lalu.

Dilansir dari Antara, Bos Oman saat ini Branko Ivankovic yang memimpin Iran ke putaran final Piala Dunia Jerman pada 2006, disebut-sebut sebagai calon pelatih baru.

Selain itu, nama mantan striker Bayern Muenchen Ali Daei dan mantan gelandang Osasuna Javad Nekounam juga disebut akan menggantikan posisi Skocic.

Baca Juga: Harga BBM Naik Mulai 10 Juli 2022, Ini Daftar Harga Terbaru Pertalite, Pertamax hingga Dex Seluruh Indonesia

Timnas Iran akan tampil dalam Piala Dunia untuk total keenam kalinya dan sekaligus ketiga kalinya berturut-turut.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x