Usai Sang Suami Hadiri Pemakaman Pangeran Philip, Hubungan Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle Retak?

- 2 Mei 2021, 19:00 WIB
Penyesalan terdalam Pangeran Harry dan Meghan Markle setelah kematian Pangeran Philip
Penyesalan terdalam Pangeran Harry dan Meghan Markle setelah kematian Pangeran Philip /The Sun/

SEPUTAR LAMPUNG - Hubungan antara Pangeran Harry dan Meghan Markle kembali menjadi sorotan.

Pasalnya, hubungan pernikahan mereka dikabarkan retak seusai kepulangan Pangeran Harry dari pemakaman sang Kakek, Pangeran Philip, beberapa waktu lalu.

Hubungan antara anak kedua Pangeran Charles dan mediang Putri Diana dengan istrinya itu dikabarkan renggang karena Harry merasa menyesal dan malu dengan hasil wawancara mereka yang menghebohkan dunia beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Bambang Trihatmodjo Belum Lunasi Utang Puluhan Miliar, Kini Suami Mayangsari Itu Jadi Intaian Pemerintah

Baca Juga: Ungkapan Hati Son Naeun Usai 'Tinggalkan' Play M Entertainment dan Rencana Masa Depannya

Seperti diketahui, Meghan Markle dan Harry sempat melakukan wawancara ekslusif dengan Oprah Winfrey pada bulan Maret 2021.

Di sisi lain, Meghan Markle yang merupakan istri dari Pangeran Harry dikabarkan justru merasa senang karena telah berhasil mengungkapkan sisi buruk dari Kerajaan Inggris.

Adanya perbedaan pendapat soal hasil wawancara mereka dengan Oprah Winfrey, disinyalir ahli biografi keluarga Kerajaan Inggris sebagai awal jalan berliku dari pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle.

Baca Juga: Pembunuh Berantai Ini Klaim Bunuh Ratusan Orang Sejak Umur Belasan Tahun, Akui Hanya Bunuh Para 'Penjahat'

Baca Juga: KKIP Heran TNI AL Tolak Uang Sumbangan Masyarakat Indonesia untuk Beli Kapal Selam Baru:Jadi Gimana Nih?

Dilansir dari Page Six, Duncan Larcombe, ahli biografi keluarga Kerajaan Inggris, menduga kalau Pangeran Harry (36) hanya setuju untuk melakukan wawancara dengan Oprah Winfrey karena saat itu sang Duke of Sussex sedang merasa kesal dengan keluarga besarnya sendiri.

“Pangeran Harry pasti merasa sakit dan marah soal pengalaman buruk yang diterima Meghan Markle dari keluarganya. Lalu Harry menggunakan wawancara itu sebagai pelampiasan,” jelas Duncan Lacombe kepada majalah Inggris bernama Closer.

Berdasarkan pengamatan Duncan Lacombe terhadap ekspresi dan tingkah Pangeran Harry sewaktu menghadiri pemakaman kakeknya di tanggal 17 April lalu, terbukti kalau sang Duke of Sussex merasa malu dan canggung untuk bertemu dengan keluarga besarnya lagi.

Baca Juga: Bocoran Ending Vincenzo Episode 20 Malam Ini: Pertarungan Akhir antara Vincenzo Cassano dan Jang Joon Woo!

Baca Juga: Update Harga Bright Gas Pertamina, Isi Ulang dan Tabung Perdana Ukuran 5,5 Kg Hingga 12 Kg

Rasa malu itu muncul karena Pangeran Harry secara tidak langsung telah menjelek-jelekkan keluarganya sendiri di depan dunia lewat wawancara ekslusifnya bersama Oprah Winfrey.

“Pangeran Harry saat ini sedang menghadapi konsekuensi dari perbuatannya. Saya yakin dia menyesali wawancara itu dan mungkin juga menyesal atas keputusannya yang memilih keluar dari keluarganya sendiri,” jelas Duncan Lacombe.

Dilansir dari PR Tasikmalaya dalam artikel "Hubungan Pangeran Harry dan Meghan Markle Diduga Mulai Retak Lantaran Hasil Wawancara Terbaru Mereka", Duncan Lacombe menilai ekpresi wajah Pangeran Harry tidak begitu senang ketika dia pulang ke Los Angeles setelah menghadiri pemakaman kakeknya.

Baca Juga: Link Live Streaming Hercai Episode 147 Minggu 2 Mei 2021: Reyyan Menjerit Histeris Saat Miran Datang Terlambat

Baca Juga: Link Streaming Boruto Episode 199 Terbaru 16 Mei 2021: Naruto Semakin Terpojok Hingga Boruto Lakukan Ini

“Pulang kembali (ke Inggris) telah membuat Pangeran Harry teringat soal apa yang telah dikorbankannya selama beberapa tahun terakhir juga kerusakan yang dibuatnya gegara wawncara itu,” tegas Duncan Lacombe untuk menjelaskan ekpresi Pangeran Harry.

Beda dari apa yang dirasakan Pangeran Harry, Meghan Markle sebaliknya diduga merasa lega karena berhasil melakukan wawancara dengan Oprah Winfrey.

Duncan Lacombe juga mengatakan kalau Meghan Markle merasa senang lantaran memang dirinya lebih ingin tinggal di Amerika dan tidak begitu mau berurusan dengan keluarga Kerajaan Inggris yang merupakan keluarga suaminya, Pangeran Harry.

Baca Juga: Ingin Raih Malam Lailatul Qadar? Terapkan 5 Amalan Ini: Lengkap Tata Cara, Tanda-Tanda dan Bacaan Doanya

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Boruto Episode 199 Terbaru 16 Mei 2021: Gawat! Delta Ketahui Kelemahan Naruto, Hanya2 Pilihan

“Mimpi Meghan Markle selalu di LA. Jadi perasaan dua orang ini silih bertentangan. Meghan Markle dengan harapan masa depan yang lebih baik dan Pangeran Harry yang sedih karena ingat masa lalunya,” ucap Duncan Lacombe terkait prediksi hubungan Meghan Markle dan Pangeran Harry yang mungkin tidak sebaik dulu.

Duncan Lacombe berpendirian menilai kalau rasa menyesal Pangeran Harry setelah sempat pulang ke Inggris akan segera menyebabkan keretakan hubungannya dengan Meghan Markle yang saat ini sedang menikmati sorotan sebagai salah satu diva baru di Los Angeles.***(Catharina Griselda/PR Tasikmalaya)

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: PR Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah