Resmi Beli Twitter, Elon Musk Langsung Pecat Beberapa Petingginya dan Deklarasikan 'The Bird is Freed'

28 Oktober 2022, 18:24 WIB
Elon Musk Sah Jadi Pemilik Twitter, Langsung Pecat Petingginya.* /tangkap layar youtube/@ TED

SEPUTARLAMPUNG.COM - Elon Musk langsung deklarasikan 'The Bird is Freed' yang artinya 'sang burung telah bebas'.

Ya, CEO Tesla Elon Musk telah resmi membeli dan jadi pemilik aplikasi jejaring sosial Twitter pada 27 Oktober 2022.

Musk, berhasil memiliki Twitter dengan mengeluarkan kocek sebesar Rp685 triliun.

Setelah sukses membeli Twitter, Musk langsung memecat beberapa petinggi Twitter.

Baca Juga: Lowongan Kerja di Bank Indonesia untuk Lulusan S1, Pendaftaran Berakhir pada 31 Oktober 2022, Ini Linknya

Sederet nama yang didepak oleh bos Twitter baru ini di antaranya Chief Executive Twitter Parag Agrawal, Chief Financial Officer Ned Segal dan kepala urusan hukum dan kebijakan Vijaya Gadde.

Pasca pemecatan tersebut, Musk pun langsung mendeklarasikan 'The Bird is Freed' atau 'Burung telah dibebaskan' di akun Twitter-nya.

Di sisi lain, dia menegaskan tujuannya membeli Twitter bukan untuk menghasilkan uang melainkan membantu umat manusia.

Tujuan lainnya adalah Musk ingin 'menghabiskan' bot spam di Twitter.

Baca Juga: 15 Kumpulan Link Twibbon Gratis untuk Sambut Hari Ayah Nasional 12 November 2022 dan Cara Membuatnya

Akan tetapi, Musk belum membeberkan rencananya secara detail dan bagaimana dia menjalankan perusahan tersebut.

Namun, saat ini billionaire tersebut telah memegang kekuasaan tertinggi di Twitter.***(Mitha Paradilla Rayadi/Pikiran Rakyat)

*) Disclaimer: Artikel ini sudah tayang di pikiranrakyat.com dengan judul "Elon Musk Deklarasikan 'The Bird is Freed' Setelah Pecat Para Petinggi Twitter".

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler