Warga Lampung Mau Nonton Apa Akhir Pekan Ini di Bioskop? Lagi Trend Godzilla x Kong: The New Empire

- 28 Maret 2024, 07:40 WIB
Tampak Gedung Bioskop XXI Mall Boemi Kedaton dari SPBU Kedaton.
Tampak Gedung Bioskop XXI Mall Boemi Kedaton dari SPBU Kedaton. /Dzikri Abdi Setia/Seputarlampung

SEPUTARLAMPUNG.COM - Warga Lampung! Menjelang akhir pekan, saatnya bikin rencana nonton bareng keluarga di bioskop terdekat.

Nonton film di bioskop menyajikan sensasi kesenangan tersendiri. Di mana Anda bisa melihat layar yang lebih besar dari televisi atau gawai di rumah, juga sistem suara yang seolah menjadikan pengalaman menonton seperti di dunia nyata.

Bagi warga Lampung yang ingin menyaksikan film di bioskop, Anda harus datang ke Kota Bandar Lampung.

Baca Juga: Tips Besaran THR 2024 yang Bisa Diberikan ke Orang Tua dan Keluarga Besar dengan Budget Rp800 Ribu

Ya, meskipun Provinsi Lampung memiliki 13 kabupaten dan 2 kotamadya, namun keberadaan gedung bioskop hanya ada di ibukota Provinsi Lampung, yakni di Bandar Lampung.

Di kota ini, total ada 6 bioskop, 5 di antaranya berada dalam jaringan XXI dan 1 jaringan CGV.

Lima bioskop jaringan XXI di Bandar Lampung adalah :

  • Mall Boemi Kedaton (MBK), Jl.Teuku Umar No.1/Jl. Sultan Agung No.1, Bandar Lampung, Phone: (0721) 8015582

  • Central Plaza, Gedung Sentral Plaza Lantai 3, Jln. R A Kartini No. 21 Durian Payung, Bandar Lampung, Phone: (0721) 3738004

  • Ciplaz Ramayana,  Jln. Zainal Abidin Pagar Alam No.1, Rajabasa, Bandar Lampung, Phone: (0721) 5641221

  • Lampung City Mall, Lampung City Mall Lantai 2, Jln. Yos Sudarso No. 80, Bumi Waras, Bandar Lampung, Phone: (0721) 9650221

  • Mall Kartini (Moka), Mal Kartini Lantai. 3, Jl. RA Kartini No.49, Bandar Lampung, Phone: (0721) 240028

Baca Juga: UNJ Punya Fakultas Apa Saja? Ternyata Segini Daya Tampung-Peminat Tiap Prodi di Universitas Negeri Jakarta

Sementara bioskop jaringan CGV di Bandar Lampung adalah:

  • Transmart Lampung, Jl. Sultan Agung No.283, Way Halim Permai, Kec. Way Halim, Kota Bandar Lampung

Dengan enam bioskop tersebut, warga Lampung terutama yang tinggal di Bandar Lampung bisa memilih mana yang lebih dekat atau lebih nyaman.

Film Tayang Akhir Pekan Ini di Lampung

Akhir pekan ini yang juga akhir bulan Maret, ada beberapa film yang bakal tayang di bioskop-bioskop Lampung, seperti:

Godzilla x Kong: The New Empire

Bercerita tentang Godzilla dan Kong yang akan melawan kekuatan baru yang sangat berbahaya. Kedua raksasa kuno itu akan menghadapi ancaman besar dari dasar bumi. Ancaman yang bisa membuat Godzilla maupun Kong punah.

Film ini tayang di semua bioskop jaringan XXI dan CGV Lampung.

Baca Juga: TANGGAL MERAH! 29 Maret Hari Apa? Bakal Ada Long Weekend di Minggu Ini, Cek Hari Libur dan Cuti Bersama 2024

Kung Fu Panda 4

Petualangan Po kembali berlanjut. Dirinya dipanggil oleh takdir untuk menjadi Pemimpin Spiritual Lembah Damai. Po akan meninggalkan Lembah Damai untuk pergi ke kota besar.

Film ini tayang di semua bioskop XXI Mall Boemi Kedaton.

Exhuma

Penggemar film Korea yang belum menonton Exhuma, buruan ke Mall Kartini Lampung. Berkisah tentang aksi dukun sakti untuk mengatasi  teror supranatural mengerikan yang dialami keluarga kaya.

Agak Laen

Film Indonesia dengan genre komedi ini masih tayang lo di Central Plaza dan Mall Kartini Lampung. Kabarnya film ini sekarang mulai ditayangkan juga di bioskop Amerika, keren gak tuh?

Ronggeng Kematian

Nah, warga Lampung nampaknya demen nih film horror. Ronggeng Kematian bercerita tentang Empat pemuda yang menerima undangan untuk kembali ke desa tempat mereka menjalani magang tujuh tahun sebelumnya.

Kejadian-kejadian mengerikan dialami setibanya mereka sampai di sana.

Saksikan Ronggeng Kematian di Moka, Central Plaza, Ciplaz, dan Transmart.

Baca Juga: Doa Malam Lailatul Qadar, Ini Keistimewaan dan Amalan yang Bisa Dilakukan di Malam 1000 Bulan

Keluar Main 1994

Bagi penyuka genre drama, ada nih film Keluar Main 1994. Berkisah tentang Ibo (Arif Brata) harus menghadapi konflik antara keinginannya untuk bermain sepak bola dengan tuntutan ayahnya agar fokus bersekolah. Saat ia mendaftar ke bimbingan belajar, ia bertemu dengan Vivi (Alisa Safitri), seorang senior yang ditaksirnya, yang menjadi pengajar di sana.

Film ini tayang di bioskop XXI Moka.

Nah itulah beberapa film akhir pekan yang bisa kalian nikmati di bioskop-bioskop Lampung.

Untuk harga tiket bervariasi, mulai dari yang terendah Rp30 ribu hingga Rp60 ribu. Akhir pekan biasanya harga tiket lebiih mahal dari biasanya.

Sementara jam tayang, rata-rata dimulai pukul 12.00 ke atas hingga pukul 21.00 WIB.

Jadi sudah tahu mau nonton apa akhir pekan ini? ***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x