Fakta Menarik Budaya Jawa: 8 Pantangan yang Tak Boleh Dilakukan Orang Jawa, Pernah Mengalami?

- 11 Maret 2023, 07:00 WIB
Dalam budaya Jawa, ada beberapa pantangan yang tak boleh dilakukan. Salah satunya orang Jawa dilarang menikah pada bulan Suro.
Dalam budaya Jawa, ada beberapa pantangan yang tak boleh dilakukan. Salah satunya orang Jawa dilarang menikah pada bulan Suro. /belajatiraihanfahrizi


SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak fakta menarik budaya Jawa berikut ini soal 6 pantangan bagi orang Jawa yang tak boleh dilakukan karena dipercaya akan ada akibat buruknya. Apakah Anda pernah mengalami salah satunya?

Suku Jawa merupakan komunitas penduduk terbesar di Indonesia. Dalam menjalani kehidupannya, banyak Orang Jawa yang masih kerap memakai aturan atau petuah leluhurnya. Misalnya tidak boleh menyapu di malam hari karena rezeki akan jadi seret.

Lantas, apa sajakah pantangan lainnya yang tidak boleh dilakukan oleh Orang Jawa dalam yang budaya Jawa, yang masih dipercaya hingga saat ini?

Baca Juga: Puasa Ramadhan 2023 Mulai Kapan? Ingat, Wajib Qadha atau Bayar Hutang Puasa Tahun Lalu Sebelum Tanggal Ini

6 Pantangan dalam Budaya Jawa

Dilansir Seputarlampung.com dari berbagai sumber, berikut adalah 8 pantangan bagi orang Jawa yang tidak boleh dilakukan dalam budaya Jawa:

1. Tidak boleh menyapu pada malam hari

Menyapu di malam hari diyakini dapat mengundang makhluk halus dan membuat rezeki jadi seret.

Namun, jika dipikir secara logika, kemungkinan hal ini karena pada masa dulu penerangan masih kurang memadai. Sehingga ditakutkan ada barang-barang berharga yang terjatuh atau tersenggol saat menyapu.

Selain itu, malam hari adalah waktu istirahat, bukan untuk melakukan aktivitas yang dapat mengganggu orang lain.

Baca Juga: 15 SMP Terbaik di Kabupaten Blora, Jawa Tengah yang Raih Rerata Nilai UN Tertinggi, Ada Sekolah Pilihanmu?

2. Dilarang membunuh binatang

Seorang suami yang istrinya sedang hamil dilarang membunuh binatang karena dapat membuat bayi lahir dalam keadaan cacat.

Selain itu, Orang Jawa percaya bahwa bayi yang dilahirkan dapat menyerupai hewan yang dibunuh. Misalnya suami membunuh hewan berbulu lebat, maka kemungkinan bayi akan lahir dengan maka bayi yang lahir akan memiliki bulu lebat.

3. Anak gadis dilarang duduk depan pintu
Anak gadis yang suka duduk di depan pintu diyakini akan susah mendapatkan jodoh. Namun, jika dipikir secara logika, duduk di depan pintu ini tidak baik, karena dapat menghalangi orang lain yang berlalu-lalang.

4. Dilarang makan ekor atau pantat ayam

Anak-anak suku Jawa dilarang makan ekor atau pantat ayam karena Orang jawa percaya hal itu dapat membuat orang menjadi bodoh atau pikun.

Jika budaya Jawa ini dikaitkan dengan ilmu gizi, pada bagian ekor atau pantat ayam banyak mengandung lemak. Sehingga, jika seseorang mengonsumsinya berlebihan, maka dapat berisiko terkena kolesterol.

Baca Juga: Inilah Sosok Wahono Saputro, Pejabat Pajak yang Dikaitkan dengan Rafael Alun, Tak Cuma Sekali Dipanggil KPK

5. Menyisakan makanan

Dalam budaya Jawa, Orang Jawa tidak dibolehkan menyisakan makanan karena dapat membuat ayam yang dipelihara akan mati.

Hal ini memang terkesan tidak logis. Namun, menyisakan makanan memang tidak baik, karena perbuatan ini artinya tidak mensyukuri nikmat dan rezeki yang diberikan Tuhan.

6. Dilarang duduk di atas bantal

"Jangan duduk diatas bantal nanti pantatmu bisulan". Ungkapan Orang Jawa ini hingga kini masih sering terdengar saat seseorang duduk di atas bantal.

Dalam budaya Jawa, duduk di atas bantal adalah tidak sopan karena menjadikan alas kepala sebagai tempat duduk.

7. Pernikahan antara anak pertama dan ketiga

Pernikahan antara anak pertama dan ketiga sangat dihindari oleh Orang Jawa karena dapat mengakibatkan malapetaka dalam rumah tangga, seperti sering terjadi pertengkaran hingga susah rezekinya.

8. Menikah di bulan Suro (Bulan Muharam)

Dalam budaya Jawa, bulan Suro adalah bulan keramat (sakral). Sehingga menikah di bulan Suro atau bulan Muharam bagi Orang Jawa sangat tidak dianjurkan karena akan mendatangkan banyak malapetaka.

Itulah 8 pantangan dalam budaya Jawa yang tak boleh dilakukan Orang Jawa.***

 

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x