Bacaan Doa Upacara Hari Santri Nasional 22 Oktober 2022, Berikut Link Download Logo dan Twibbon HSN

- 14 Oktober 2022, 17:00 WIB
Contoh Tema Hari Santri Nasional 2022 yang Bisa Digunakan untuk Kegiatan di Sekolah atau Pondok Pesantren
Contoh Tema Hari Santri Nasional 2022 yang Bisa Digunakan untuk Kegiatan di Sekolah atau Pondok Pesantren /Kemenag/

Yaa Allah yaa Haliim,

Di pagi yang sejuk dan khidmat, kami seluruh santri dan para kiai, guru, ulama dan umara pemimpin negeri beserta masyarakat persembahkan segala puja dan puji syukur ke haribaan-Mu, atas segala rahmat, nikmat dan pertolongan-Mu, pada hari ini kami melaksanakan upacara untuk memperingati hari santri nasional pada tanggal 22 Oktober 2022 tingkat provinsi jawa barat, semoga acara ini mendapat keberkahan, curahan rahmat, ridha dan ampunan-Mu.

Yaa Allah yaa Rahmaan,

Limpahkanlah kasih-sayang-Mu kepada kami, kepada para pahlawan, kepada para muassis penggagas dan pejuang Resolusi Jihad, yang telah rela menjadi syuhada sebagai wujud cintanya mempertahankan kedaulatan NKRI. Mereka telah berkorban demi Ibu Pertiwi, mereka yang berjuang untuk bumi nusantara tetap kokoh berdiri, mereka menanamkan nilai-nilai kesatuan dan persatuan yang penuh dengan kasih dan ridha-Mu, peluk erat dan dekaplah mereka dalam lautan cinta dan curahan rahmat serta ampunan-Mu yang tiada bertepi.

Yaa Allah yaa ‘Aliimu yaa Syakuur,

Jadikan kami generasi santri dan pemimpin sebagai penerus pribadi yang sehat untuk membangun dan mewujudkan negeri yang kuat, tolonglah kami sebagai hamba-Mu yang pandai berdzikir dan bersyukur atas nikmat-Mu, hiasi diri kami dengan akhlak mulia dan nilai-nilai pengabdian semata ibadah kepada-Mu, jauhkan kami dari sifat sombong, malas, ambisi dan khianat. Bimbing dan tunjukkanlah kami agar selalu beramal dengan ikhlas, cerdas dalam kebenaran, pintar dalam kejujuran, mudahkan kami mengatasi hambatan dan tantangan dengan sabar, tawakal dan penuh kesadaran saling bekerjasama dalam kesalehan. Jadikanlah kami pelaksana dan pemegang kebijakan yang amanah bermanfaat untuk sesama, bangsa dan agama.

Yaa Allah yaa Qohhaar yaa Jabbaar,

Kami menyadari bahwa negeri yang kami nikmati saat ini adalah hasil jerih payah, cucuran keringat dan tetesan air mata serta tumpahan darah para syuhada pendiri negeri kami. Bimbinglah kami untuk istiqomah di jalan-Mu. Jadikanlah dengan memperingati hari santri ini sebagai momentum untuk semakin merekatkan rasa kesatuan dan persatuan bangsa serta persaudaraan diantara kami.

Baca Juga: Belum Punya KIP? Pelajar SD, SMP, SMA, dan SMK Kriteria Miskin Masih Bisa Daftar PIP, Berikut Caranya

Tunjukkanlah kami dalam menjalankan amanat, berkarya dalam program membangun bangsa dan negara dalam wadah NKRI dan UUD 1945 demi tercapainya cita-cita luhur “terwujudnya nilai-nilai agama akhlak mulia dari setiap jiwa baik bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, ‘adil, makmur, sehat lahir dan sehat batin, sejahtera yang merata terwujudnya jawa barat juara lahir batin.

Yaa Allah, yaa Ghafur,

Ampunilah dosa dan khilaf kami, orang tua kami, kiai, guru dan ulama kami, pemimpin dan pahlawan serta syuhada kami, bimbinglah kami dan para pemimpin kami ke jalan yang Engkau ridhai. Selamatkan bangsa dan negeri kami dari perpecahan, fitnah, dengki dan adu domba. Angkat dan ganti bencana dan musibah serta wabah Covid 19 di negeri kami dengan limpahan rahmat, ridha dan pertolongan-Mu.

Yaa Allah yaa Hayyu,

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah