Hak Asuh Gala Sky jadi Polemik, Siapa yang Berhak atas Hak Asuh Anak Menurut Islam? Ini Kata Gus Miftah

- 27 November 2021, 06:50 WIB
Mertua Vanessa Angel pasang badan hadapi Doddy Soedrajat.
Mertua Vanessa Angel pasang badan hadapi Doddy Soedrajat. /YouTube Indosiar/Instagram Vanessaangelofficial/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Meninggalnya Vanessa Angel bersama sang suami, Bibi Andriansyah meninggalkan kesedihan bagi banyak pihak.

Tak hanya keluarga, teman dekat dan rekan bisnisnya pun ikut berbela sungkawa, terutama melihat Gala Sky yang kini harus menyandang status anak yatim-piatu.

Anak semata wayang Vanessa-Bibi ini mengalami luka di bagian mata kiri akibat kecelakaan maut yang terjadi pada 4 November 2021 lalu. Saat ini, Gala Sky tengah diasuh oleh adik-adik Bibi, yakni Fuji dan Fadli.

Baca Juga: Tubagus Joddy Resmi Jadi Tersangka Kecelakaan yang Tewaskan Vanessa Angel dan Suami, Terancam Penjara 6 Tahun

Namun, kini hak asuh Gala Sky menjadi polemik di antara dua keluarga Bibi dan Vanessa Angel. Polemik hak asuh Gala Sky pun menjadi perbincangan publik.

Pendakwah Gus Miftah pun ikut buka suara terkait bagaimana pandangan hukum Islam terhadap hak asuh anak.

Menurut Gus Miftah, hak asuh anak harusnya jatuh kepada orang yang paling dekat dengan sang anak. Ia juga menegaskan jangan sampai anak menjadi korban lantaran konflik hak asuh anak.

Baca Juga: Lirik dan Chord Gitar Lagu Kemarin - Vanessa Family (Mayang dan Chika), Jadi Trending di Youtube

"Orang yang paling dekat dengan si anak, entah itu mbaknya entah itu pamannya entah itu sebagainya, hendaknya itu merupakan mufakat keluarga, jangan sampai anak jadi korban gara-gara hak asuh," ujar Gus Miftah, dikutip Seputarlampung.com dari Pikiran Rakyat pada Jumat, 27 November 2021.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah