Wajib Coba! Cara Mengatasi Rambut Rontok dengan Resep Herbal ala dokter Zaidul Akbar: Pakai Bawang Merah

2 November 2021, 16:00 WIB
Ilustrasi Cara Mengatasi Rambut Rontok dengan Resep Herbal ala dokter Zaidul Akbar. /pimnana/pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM – Bagaimana cara mengatasi rambut rontok pada pria dan wanita? Berikut resep herbal ala dokter Zaidul Akbar dan dapat dilakukan oleh siapapun. Simak informasi selengkapnya di sini.

Seperti diketahui, rambut merupakan hal yang paling penting di tubuh kita dan sudah seharusnya dijaga, dirawat, dan dibersihkan setiap harinya.

Jangan sampai rambut bermasalah, seperti rontok, bau, dan berketombe atau lainnya, sebab akan mengganggu penampilan kita saat beraktivitas di luar rumah.

Baca Juga: Resep Minuman Penurun Berat Badan ala dokter Zaidul Akbar dari Serai dan Madu, Cocok Untuk Program Diet

Zaidul Akbar dikenal sebagai pendakwah yang terbukti banyak membantu umat dalam mengingatkan kebaikan dan kesehatan yang paling utama saat membawakan tausiah atau ceramahnya.

Setiap menyampaikan ceramahnya, Zaidul Akbar menyisipkan beberapa tips hidup sehat dengan memanfaatkan bahan-bahan alami sebagai obatnya, seperti cara mengatasi rambut rontok pada pria dan wanita hanya dengan bahan-bahan herbal.

Pasalnya, banyak orang yang menginginkan rambut terlihat sehat dan kuat, sehingga tidak mudah rontok atau ketombe.

Rambut merupakan bagian yang paling mencolok selain wajah, rambut juga memiliki peran penting yang seseorang terlihat cantik dan tampan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Rp2-3 Jutaan Terbaik November 2021, Ada Realme 8, Samsung M32 dan Redmi Note 11, Ini Harganya

Namun, bagaimana jika rambut mengalami rontok secara berkepanjangan dan sulit untuk diatasi dalam waktu dekat.

Seperti dikutip Seputarlampung.com dari laman Instagram resep.dr. Zaidul Akbar, pada Selasa 2 November 2021, yakni:

Bahan-bahan herbal yang digunakan untuk mengatasi rambut yang rontok sangat mudah didapatkan di mana saja, seperti bawang merah atau juga bisa dengan jeruk nipis atau madu.

Bawang-bawangan merupakan salah satu jenis ciptaan Allah yang punya segudang manfaat, mulai dari vitamin, mineral,antioksidan, anti kanker, termasuk semua jenis bawang juga punya efek mengencerkan darah, artinya bagi yang darahnya mengental termasuk yang masih terasa badan berat pasca kena virus beberapa waktu lalu, bisa mengkonsumsi bawang mulai dari putih, merah, dayak, bombay, paling mudah yang dibuat lauk dan nanti kuahnya diminum atau sekalian dimakan bawang.

Baca Juga: PIP akan Cair ke 681.432 Siswa SD SMP SMA November 2021? Patuhi Kewajiban Ini agar PIP 2021 Cepat Cair

Dan bisa juga buat rambut rontok bawang bombay, yakni di blender lalu di balurin ke kepala untuk mengatasi rambut rontok atau menumbuhkan rambut, sekali sehari selama 14 hari.

Selain itu Resep lainnya ala dokter zaidulakbar untuk mengatasi rambut rontok, yakni dapat menggunakan Jeruk nipis, Charcoal, dan madu.

Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah

• Jeruk nipis secukupnya
• Charcoal secukupnya
• Charcoal secukupnya

Baca Juga: BPUM 2021 Cair sampai Desember, Cek Penerima Terdaftar di Eform BRI, Raih dana Dana BLT UMKM Rp1,2 Juta

Cara membuatnya, yakni dengan mencampurkan air perasan jeruk nipis dan kemudian ditambahkan madu dan charcoal, setelah itu aduk hingga semua bahan tercampur.

Manfaat dari bahan-bahan tersebut adalah

• Menyedot toxin di tubuh
• Mempercepat penyembuhan luka

Demikian, ulasan mengenai cara mengatasi rambut rontok dengan resep herbal ala dr. Zaidul Akbar, terbuat dari bawang merah, coba terapkan saat pagi hari.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler