Loker BUMN PT POS Indonesia untuk Lulusan D3 Penempatan Pasuruan, Simak Posisi dan Kualifikasinya di Sini

- 9 Juli 2022, 21:24 WIB
Ilustrasi. Lowongan kerja BUMN PT POS Indonesia.
Ilustrasi. Lowongan kerja BUMN PT POS Indonesia. /Pixabay/satheeshsankaran

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut ini informasi mengenai lowongan kerja terbaru BUMN PT POS Indonesia yang akan ditempatkan di wilayah Pasuruan.

Pada lulusan D3 sederajat yang sedang mencari lowongan pekerjaan bisa mendaftar di BUMN PT POS Indonesia.

Lalu, untuk syarat yang dibutuhkan pada lowongan kerja BUMN PT POS Indonesia yakni berusia maksimal 30 tahun.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru BUMN PT KAI Services Lulusan SMA-SMK, Batas Akhir Loker 13 Juli 2022, Cek Syaratnya

PT POS Indonesia merupakan sebuah perusahaan BUMN Indonesia yang bergerak di bidang layanan pos.

Diketahui BUMN PT POS Indonesia memiliki tiga anak usaha yakni PT. Pos Logistik, PT Pos Properti, dan PT. Pos Finansial.

Pada BUMN PT POS Indonesia memiliki 11 wilayah kerja yang berada di Indonesia dalam pengoperasiannya.

Batas akhir pendaftaran lowongan kerja ini yakni sampai tanggal 14 Juli 2022.

Baca Juga: Loker Management Trainee Terbaru 2022: JCO Donuts and Coffee Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3-S1

Berikut ini adalah sebelas wilayah tersebut:

1. Regional 1 yang berpusat di Medan
2. Regional 2 yang berpusat di Padang
3. Regional 3 yang berpusat di Palembang
4. Regional 4 yang berpusat di Jakarta
5. Regional 5 yang berpusat di Bandung
6. Regional 6 yang berpusat di Semarang
7. Regional 7 yang berpusat di Surabaya
8. Regional 8 yang berpusat di Denpasar
9. Regional 9 yang berpusat di Banjarbaru
10. Regional 10 yang berpusat di Makasar
11. Regional 11 yang berpusat di Jayapura

Sebagaimana dikutip seputarlampung.com dari Instagram kantorpospasuruan.67100, berikut ini syarat dan posisi yang dibutuhkan di BUMN PT POS Indonesia wilayah Pasuruan, yakni:

Baca Juga: Siapakah Sosok Mas Bechi yang Viral Lantaran Kasus Pencabulan Santriawati di Jombang? Ini Profilnya

Posisi: Petugas Loket

Syarat:

- Wanita

- Usia maksimal 30 tahun

- Ijazah minimal D3 sederajat

- Memiliki HP berbasis Android minimal 4.0

- Berpenampilan menarik

- Mampu berkomunikasi dengan baik

Baca Juga: Cek Daftar Pekerja Penerima BSU Rp1 Juta pada 2022 di Sini, Kapan akan Cair? Simak Penjelasan Kemnaker Berikut

Cara pendaftaran:

- Isi data lengkap melalui laman resmi berikut kemitraan.posindonesia.co.id

- Pilih jenis penerimaan yakni Oranger Mobile

- Pilih Kantor yakni kantor pos Pasuruan

- Kirimkan maksimal 14 Juli 2022

Demikian informasi terkait lowongan kerja BUMN di PT POS Indonesia wilayah Pasuruan pada bulan Juli 2022 untuk lulusan D3 sederajat sebagai petugas loket.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: kantorpospasuruan.67100


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x