Lowongan Kerja Sentra Medika Hospital dengan Kualifikasi Minimal S1 dan D3, Cek Posisi dan Deskripsi Pekerjaan

- 20 Februari 2022, 13:30 WIB
Info lowongan kerja.
Info lowongan kerja. /d4rkwzd/pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM – Inilah lowongan pekerjaan terbaru Sentra Medika Hospital Minahasa Utara dengan kualifikasi pendidikan minimal lulusan S1 dan D3.

Terdapat dua formasi yang dibuka, ini merupakan kesempatan besar untuk segera mendaftarkan diri khususnya bagi Anda dengan jenjang pendidikan S1 keperawatan untuk Tenaga Ahli Perawat.

Bagian Tenaga Ahli Perawat di Sentra Medika Hospital, membutuhkan kualifikasi bagi para pendaftar dengan rentang usia maksimal 42 tahun.

Adapun formasi lain yang dibutuhkan dengan jenjang lulusan minimal D3, dibutuhkan untuk bagian Radiografer dengan kualifikasi maksimal 35 tahun.

Baca Juga: Vivo Y11 dan Vivo Y12 Rekomendasi HP dengan Harga Dibawah 2 Jutaan, Cek Spesifikasi dan Harganya

Kualifikasi yang dilengkapi dengan deskripsi pekerjaan juga dapat Anda lihat, sebagaimana berhasil dilansir seputar lampung.com dari akun Instagram resmi @kemnaker, yakni:

Tenaga Ahli Perawat

Kualifikasi:

Laki-laki/Perempuan, usia maksimal 42 tahun
Pendidikan minimal S1 Keperawatan
Berpengalaman minimal 3 tahun di bidang Keperawatan
Memiliki Komunikasi yang baik, berorientasi kepada pasien
Memiliki keterampilan problem solving & daya analisa yang cukup tajam
Memiliki STR aktif.

Deskripsi Pekerjaan:

Menyusun rencana kerja pelaksanaan tugas.
Membantu memperlancar proses pasien: penerimaan pasien baru, pemulangan pasien, merujuk ke rumah sakit lain sesuai dengan kebutuhan dan peraturan yang berlaku.
Melakukan koordinasi rencana pelaksanaan tindakan operasi, kebutuhan tranfusi darah, konsultasi keluar rumah sakit dan koordinasi kerja yang diperlukan untuk mempercepat proses pelayanan.

Baca Juga: AYO DAFTAR SEKARANG di Link Ini! DTKS DKI Jakarta Tutup Hari Ini, Berikut Syarat Penerima dan Cara Daftarnya

Radiografer

Kualifikasi:

Laki-laki/Perempuan, usia maksimal 35 tahun
Pendidikan minimal D3
Menguasai semua teknik pemeriksaan sesuai dengan jenis alat radiologi baik conventional maupun imaging
Memiliki pengetahuan dan keterampilan tentang pengolahan gambar radiografi yang dihasilkan.

Deskripsi Pekerjaan:

Menganalisa kesesuaian jenis pemeriksaan radiologi
Menganalisa foto terkait kualitas radiogram yang dihasilkan
Melakukan processing film secara computed radiografi
Melakukan identifikasi foto secara CR
Melakukan perawatan dan pemeliharaan alat-alat CR
Ikut serta dalam pencatatan dan penyimpanan hasil foto dan arsipnya.

Demikian info lowongan kerja Sentra Medika Hospital lengkap dengan kualifikasi pendidikan dan deskripsi pekerjaan.***

 

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah