Prakerja Gelombang 18 Resmi Ditutup Hari Ini, Pantau Situs Berikut untuk Tahu Apakah Anda Masuk Seleksi

- 19 Agustus 2021, 10:15 WIB
Prakerja gelombang 18 resmi ditutup Kamis, 19 Agustus 2021.
Prakerja gelombang 18 resmi ditutup Kamis, 19 Agustus 2021. /Instagram.com/@prakerja.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM – Pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja gelombang 18 akan dilakukan setelah semua proses verifikasi dan evalusi selesasi dilakukan.

Berdasar pada gelombang-gelombang sebelumnya, masa pembukaan pendaftaran kartu Prakerja biasanya akan berlangsung antara empat hingga lima hari.

Ini artinya, hasil seleksi peserta akan diumumkan setelah penutupan Kartu Prakerja gelombang 18, yaitu Kamis, 19 Agustus 2021 atau Jumat, 20 Agustus 2021.

Namun pengumuman resmi (pasti) tetap menunggu kebijakan pihak Prakerja.

Baca Juga: Ingin Dapatkan BLT Anak Sekolah SD Rp900 Ribu? Simak Syarat Serta Cara Cek Data Penerima Bantuan Berikut

Peserta yang telah mendaftarkan diri, akan tampil status 'sedang dievaluasi' atau 'sedang diproses' di dashboard masing-masing akun peserta.

Seleksi ini akan dilakukan oleh sistem (mesin), tanpa campur tangan manusia. Proses seleksi pun tidak berdasarkan siapa yang mendaftar pertama.

Hal ini sebagaimana yang telah dikatakan oleh Head of Communication PMO Kartu Praekerja, Louisa Tuhatu.

Untuk tahu apakah peserta lolos seleksi atau tidak, bisa dilihat melalui dashboard akun prakerja masing-masing.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x