Mau Kerja Bareng Sultan Andara? Nagita Slavina dan Raffi Ahmad Buka Lowongan Kerja, Buruan Daftar

- 16 Agustus 2021, 06:20 WIB
Lowongan kerja RANS Entertainment.
Lowongan kerja RANS Entertainment. /Instagram/@loker.in

SEPUTARLAMPUNG.COM – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tampak makin serius menekuni bisnis mereka yang bergerak di bidang industry kreatif, yaitu RANS Entertainment.

Setelah beberapa bulan lalu membuka lowongan kerja untuk lima belas posisi di perusahaannya, kali ini Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang dikenal sebagai sultan Andara itu, kembali membuka lowongan kerja baru bagi para profesional muda.

RANS Entertainment saat ini sedang serius merambah dunia digital. Mengingat peluang di era digital yang makin menjanjikan.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Memori Internal Hp Penuh di Android Maupun iOS dengan Mudah

Sebagai informasi, RANS Entertainment adalah kanal Youtube atau rumah produksi yang didirikan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pada 27 Maret 2015.

Nama RANS merupakan gabungan inisial nama Raffi Ahmad (RA) dan Nagita Slavina (NS).

Youtube RANS Entertainment bermula dari hobi Nagita menonton tayangan di kanal Youtube. Kontennya hanya berisi tentang diskusi make up dan mengabadikan momen bersama keluarga.

Namun, lambat laun, seiring makin maraknya penggunaan akun Youtube, Raffi melihat sebuah peluang bahwa kanal Youtube tersebut bisa menghasilkan uang, yaitu melalui AdSense Youtube.

Saat ini RANS Entertainment fokus memuat konten di platform media sosial, event offline, agensi digital, dan juga kerjasama branding dengan berbagai kalangan.

Baca Juga: Mekanisme Daftar BLT UMKM, Agustus-September 2021: Simak Cara Cek Penerima BPUM Tahap 3 di BRI dan BNI

Dilansir dari akun instagram @loker.in pada Minggu, 15 Agustus 2021, terdapat sebuah unggahan bahwa PT RNR Film Internasional (RANS Entertainment) sedang membuka lowongan kerja untuk posisi sebagai Social Media Analyst dan Graphic Design Intern.

Bagi Anda yang berminat atau sedang mencari pekerjaan, silahkan simak informasi kualifikasi berikut:

1. Social Media Analyst

Persyaratan :

  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 27 tahun
  • Pengalaman minimal 3 tahun
  • Adaptif dalam menangani semua jenis platform media sosial
  • Memiliki pemahaman yang baik dalam tren media sosial
  • Berpikir kreatif dan kritis untuk memecahkan masalah
  • Akrab dengan analitik Google, studio data Google, atau program statistik serupa
  • Pemahaman yang kuat tentang pengukuran kinerja platform media sosial
  • Mampu membuat laporan kampanye media sosial
  • Mampu membuat konten media sosial merupakan nilai tambah
  • Memiliki sikap yang baik
  • Baca Juga: Kabar Baik! Anak sekolah Diberikan BLT hingga Rp4,4 juta, Cek Syarat dan Caranya Segera

2. Graphic Design Intern

Persyaratan :

  • Pria
  • Maks 24 tahun
  • Mahasiswa tahun terakhir / lulusan baru dipersilakan
  • Kreatif dalam visual
  • Gairah dalam konten media sosial
  • Keterampilan kreatif dalam Instagram dan TikTok adalah nilai tambah
  • Memiliki keterampilan yang baik dalam Adobe Photoshop, Illustrator dan After Effect
  • Muda, bersemangat, dan penuh ide

Untuk melamar, Anda bisa langsung mengunjungi laman https://goletskerja.com dan lamar melalui link di bagian informasi lowongan PT RNR Film International (RANS Entertainment).***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah