Daftar Universitas di Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah, Bisa Jadi Pilihan Kamu Memasuki Dunia Kampus Pilihan

- 23 Februari 2023, 06:30 WIB
Daftar universitas yang ada di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah/Witri Yadi/Google Maps.
Daftar universitas yang ada di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah/Witri Yadi/Google Maps. /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak daftar universitas yang ada di Kabupaten Banjarnegara, Provinsi Jawa Tengah yang bisa menjadi pilihan kamu memasuki dunia kampus sesuai pilihan, terutama bagi kalian yang berada di Kabupaten Banjarnegara.

Kabupaten Banjarnegara saat ini terus berbenah dalam dunia pendidikan, hal ini terlihat berdirinya beberapa kampus yang bisa dijadikan pilihan belajar ke jenjang perguruan tinggi.

Selain universitas, pendidikan di Kabupaten Banjarnegara tersedia mulai dari jenjang TK, SD, SMP, SMA sederajat baik negeri maupun swasta.

Baca Juga: Turun Harga Lagi, Mending Beli Redmi Note 11 atau Note 11 Pro? Ini Harga Terbaru, Spesifikasi, Perbedaannya

Bahkan beberapa sekolah tersebut berhasil mendapatkan peringkat terbaik tingkat kabupaten, provinsi, hingga tingkat nasional.

Perguruan tinggi di Kabupaten Banjarnegara mulai tumbuh secara signifikan, beberapa kampus memiliki beragam pembaruan sistem, fasilitas, kualitas pendidikan.

Peningkatan tersebut membuat warga lokal harus cermat di mana mereka harus mendaftarkan. Supaya lebih gampang berencana kuliah di Kabupaten Banjarnegara.

Daftar universitas yang ada di Kabupaten Banjarnegara dalam artikel ini, bisa dijadikan referensi bagi kalian khususnya yang berada di Kabupaten Banjarnegara dan sekitarnya.

Baca Juga: Masukkan NISN Kesini, Apakah Terdaftar Penerima PIP 2023? Ini Jumlah Dana Diterima Siswa SD SMP SMA SMK

Dilansir seputarlampung.com dari berbagai sumber, berikut universitas yang ada di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah:

1. Politeknik Banjarnegara

Visi dari Politeknik Banjarnegara ini adalah menjadi Politeknik yang unggul di Indonesia dan mampu menghasilkan lulusan kompeten, handal, juga produktif di tahun 2025.

Alamat Politeknik Banjarnegara

Jl. Raya Kenteng - Madukara No.KM, RW.02, Kenteng, Kecamatan Madukara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Kodepos 53482

2. Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Taman Siswa

STIE Taman Siswa menyediakan program studi Manajemen dan Akuntansi. Keduanya sudah mendapatkan akreditasi B, sehingga kualitas pendidikan sudah terjamin.

Alamat STIE Taman Siswa

Jl. Mayjend Panjaitan No.29, Krandegan, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Kodepos 53414

3. STMIK Tunas Bangsa Banjarnegara

Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan komputer Tunas Bangsa Banjarnegara menjadi salah satu kampus pilihan yang menyediakan jurusan yang berkaitan dengan dunia komputer.

Alamat STMIK Tunas Bangsa Banjarnegara
Jl. Sokayasa Banjarnegara No.Kalisemi, Parakancanggah, Sokayasa, Kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, Kodepos 53412

Baca Juga: MANTAB! Inilah SMA-SMK Terbaik di Tuban Versi UTBK 2022 untuk Acuan Siswa di Jawa Timur Daftar PPDB 2023

Demikian informasi mengenai universitas yang ada di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x