Cek Pengumuman Hasil Ujian Mandiri UIN Jakarta 2022 Jalur SPMB di Link admisi.uinjkt.ac.id, Kapan Daftar Ulang

- 5 Agustus 2022, 06:45 WIB
Kampus UIN Jakarta
Kampus UIN Jakarta /UIN Jakarta/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Hari ini pengumuman hasil SPMB mandiri UIN Jakarta 2022 di link admisi.uinjkt.ac.id, kapan jadwal daftar ulang jalur mandiri Universitas Islam Negeri Jakarta?

Kunjungi link resmi pengumuman hasil UIN Jakarta atau klik admisi.uinjkt.ac.id di akhir artikel ini.

Ujian Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Lokal berhasil digelar Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta selama lima hari, yakni 03 Mei - 07 Juli 2022 Pukul 23:59 WIB.

Baca Juga: Jadwal Live TV Indosiar, Indonesia vs Vietnam Piala AFF U16 2022: Tayang Jam Berapa? Ini Link Streamingnya

Hasil pengumuman SPMB Mandiri UIN Jakarta akan diumumkan pada Jumat, 5 Agustus 2022 diperkirakan mulai pukul 15.00-23.59 WIB dan diharapkan calon mahasiswa tetap memantau di website resmi untuk mengetahui lebih lanjut tahapan seleksi mandiri tersebut.

Jalur SPMB Mandiri, UIN Jakarta memberi kesempatan seleksi masuk bagi para lulusan tiga tahun terakhir dari jenjang Madrasah Aliyah dan Sekolah Menengah Atas atau sederajat.

Melalui jalur ini, calon mahasiswa bisa memilih dua program studi di Paket Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS) untuk kelompok program studi agama/Sosial atau Paket Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) untuk kelompok program studi sains.

Kepala Bagian Akademik UIN Jakarta Feni Arifiani MH menambahkan, informasi kelulusan bagi para calon mahasiswa yang mengikuti ujian mandiri dijadwalkan pada 5 Agustus mendatang.

Baca Juga: Ini Pengumuman Hasil SPMB Mandiri UIN Jakarta, Jumat 5 Agustus 2022 di Link Resmi, Namamu Terdaftar?

Calon mahasiswa yang dinyatakan lulusan nantinya harus mengisi isian Uang Kuliah Tunggal (UKT) sebagai dasar penentuan besaran biaya kuliah mereka.

“Masa pengisian UKT berlangsung selama tanggal 5 hingga 9 Agustus 2022, untuk diumumkan hasilnya pada 13 Agustus. Calon mahasiswa bisa melakukan klarifikasi UKT pada tanggal 13 hingga 15 Agustus untuk nanti diumumkan hasil final besaran UKT-nya pada 18 Agustus,” ucap Feni Arifiani MH, seperti dikutip dari laman UIN Jakarta pada 5 Agustus 2022.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x