Mengapa Bangsa Indonesia Masih Harus Berjuang Lagi Mempertahankan Kemerdekaannya? Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5

- 11 Maret 2022, 11:40 WIB
Ilustrasi perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan.
Ilustrasi perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan. /tangkapan layar youtube/@msvstudio/STMIK AMIKOM/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 5 SD/MI Tema 7 tentang Peristiwa dalam Kehidupan. 

Ulasan materi soal dan jawaban di bawah ini diharapkan dapat membantu orangtua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah.

Pada Tema 7 ini siswa kelas 5 akan belajar Subtema 2 yang berjudul Peristiwa Kebangsaan Seputar Proklamasi Kemerdekaan. Materi yang dijabarkan yaitu menyanyikan lagu dan bergerak dengan pola lantai, membaca bacaan “Perjuangan Mempertahankan Kemerdekaan”, melakukan percobaan tentang perubahan wujud benda.

Baca Juga: UPDATE TERBARU! Data Perkembangan Covid-19 di Indonesia, 10 Maret 2022 Mencapai Angka 21.311

Pembahasan materi dalam artikel ini diulas oleh Dian Aulya, S.Pd. Alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung.

Berikut Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 5 Subtema 2 Halaman 133:

Ayo Berlatih (Halaman 133)

1. Mengapa bangsa Indonesia masih harus berjuang lagi mempertahankan kemerdekaannya?

Jawaban:

Banyak pihak asing yang tidak menyetujui kemerdekaan Indonesia. Pihak-pihak asing tersebut antara lain pihak Sekutu, terutama Belanda dan Inggris. Demikian pula dengan Jepang. Banyak tentara Jepang yang masih tersisa di Indonesia belum mengetahui jika mereka telah kalah dan menyerah kepada Sekutu. Mereka juga belum tahu jika bangsa Indonesia telah merdeka.

2. Apa yang dimaksud perjuangan fisik dan diplomasi?

Jawaban:

Perlawanan fisik dilakukan dengan kontak senjata. Perjuangan diplomasi dilakukan melalui meja-meja perundingan.

Baca Juga: Apakah Olahraga Lari Efektif Turunkan Berat Badan? Simak 5 Tips dari Melani Putria, Nomor 4 Buat Kaum Rebahan

3. Apa yang melatarbelakangi peristiwa Pertempuran 10 November di Surabaya?

Jawaban:

Berawal dari tewasnya Jendral Mallaby.

4. Apa isi perjanjian Roem Royen?

Jawaban:

- Pemerintah Indonesia dikembalikan ke Yogyakarta.

- Menghentikan gerakan militer dan mengembalikan tawanan.

- Republik Indonesia sebagai bagian dari Negara Indonesia Serikat.

- Akan segera dilaksanakan Konferensi Meja Bundar (KMB).

Baca Juga: Kapan Dana KJP Plus Tahap 1 2022 untuk Pelajar SD, SMP, SMA, SMK Mulai Cair? Ini PREDIKSI Jadwalnya

5. Apa yang dimaksud dengan Agresi Militer Belanda? Kapan terjadinya?

Jawaban:

Serangan yang dilakukan oleh Belanda untuk merebut kemerdekaan Indonesia. Agresi Militer Belanda I pada tanggal 21 Juli 1947. Agresi Militer Belanda II pada tanggal 19 Desember 1948.

*) Disclaimer: Jawaban dalam artikel ini hanya sebagai referensi belajar. Untuk pertanyaan terbuka, siswa dan orang tua dapat mengembangkan jawaban yang lebih baik.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Buku Tematik Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah