Benda yang Terbuat dari kertas dan Cara Menghemat Kertas: Materi Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 3 Hal 23 24 25 26

- 24 Agustus 2021, 20:55 WIB
Benda-benda yang terbuat dari kertas. Materi kunci jawaban tema 3 kelas 3 halaman 23-26
Benda-benda yang terbuat dari kertas. Materi kunci jawaban tema 3 kelas 3 halaman 23-26 /Tangkapan layar buku tematik kemendikbud

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini materi kunci jawaban buku tema 3 kelas 3 SD/MI Subtema 1 aneka benda di sekitarku halaman 23, 24, 25, dan 26.

 

Materi kali ini akan membahas tentang nama-nama benda yang terbuat dari kertas, tindakan yang dapat dilakukan untuk menghemat kertas, dan juga mengartikan kata yang berhubungan dengan kertas.

Kertas adalah bahan yang tipis yang dihasilkan dari kompresi serat yang berasal dari pulp.

Serta yang digunakan biasanya adalah alami, mengandung selulosa dan hemiselulosa.

Baca Juga: Catat Kinerja Positif di Masa Pandemi, Transformasi Digital dan Culture Terbukti Menjadi Penyelamat BRI

Kertas dikenal sebagai media utama untuk menulis, mencetak serta melukis dan banyak kegunaan lain yang dapat dilakukan dengan kertas.

Dengan ulasan mengenai kertas ini, diharapkan dapat membantu siswa untuk memahami tentang pembuatan hingga tindakan untuk menghemat kertas di kehidupan sehari-hari.

Sebelum menjawab tugas, siswa terlebih dahulu diminta untuk membaca wacana mengenai kertas di sekitar kita.

Materi kunci jawaban di bawah ini diharapkan bisa menjadi referensi bagi orang tua untuk membantu anaknya untuk menjawab soal di buku tema 3 kelas 3 ini.

Baca Juga: Begini Alur Pencairan Dana BSU Tahap II bagi Nasabah BCA dan Bank Swasta Lain: Tidak Ribet, Dana Pasti Cair!

Tuliskan nama benda yang terbuat dari kertas! (Halaman 23)

Jawaban : kertas, buku, majalah, tisu, surat, amplop, mainan pesawat kertas, mainan perahu, koran.

Apa yang dapat kamu lakukan untuk menghemat kertas? (Halaman 25)

Jawaban :

- Tidak membeli buku baru jika buku lama masih belum penuh

- Tidak terlalu sering menggunakan kertas untuk mainan

- Memakai kertas pada dua sisinya

- Tidak membuang-buang kertas

- Menggunakan kertas seperlunya

Baca Juga: Link Download Jadwal SKD CPNS Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) 2021: Ini Tanggal dan Tempat

Carilah arti kata berikut dengan tepat! (Halaman 26)

Jawaban :

- Selulosa : polisakarida yang dihasilkan oleh sitoplasma sel tanaman yang membentuk dinding sel

- Lunak : lembut, empuk

- Ampas : sisa barang yang telah diambil sarinya atau patinya

- Pulp : hasil pemisahan serat dari bahan baku berserat melalui berbagai proses pembuatannya

- Pipih : tipis rata

Baca Juga: Pengumuman Penerima Kartu Prakerja Gelombang 18, Simak Cara Mengetahui Lolos atau Tidak Berikut Ini

- Menyerap : masuk ke dalam melalui liang renik (terutama tentang barang cair)

- Kardus : karton

- Serat : masuk ke dalam melalui liang renik (terutama tentang barang cair)

- Menggiling : melumatkan (memipihkan) sesuatu dengan anak batu giling dan batu giling.

Itulah pembahasan materi kunci jawaban tema 3 kelas 3 halaman 23 – 26, semoga materi di atas dapat digunakan sebagai referensi untuk menjawab soal.

*) Disclaimer : Pembahasan dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya merupakan panduan bagi orang tua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah selama pandemi.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah