Ini Dia 5 Jurusan Sepi Peminat Jalur SNBT di Universitas UNSOED, Nomor 2 Cuma 31 Pendaftar

19 Februari 2024, 19:25 WIB
5 Jurusan Sepi Peminat Jalur SNBT di Universitas UNSOED. /UNSOED

SEPUTARLAMPUNG.COM – Segera dibuka pendaftaran SNBT atau Seleksi Nasional Berbasis Tes 2024 di Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED).

Bagi siswa yang tidak lolos jalur SNBP, masih bisa mendaftar Seleksi Nasional Berbasis Tes yang dibuka setelah jalur prestasi diumumkan.

Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) menjadi salah satu perguruan tinggi negeri yang berlokasi di Purwokerto, Jawa Tengah.

Baca Juga: Lowongan Kerja Admin BPJS Kesehatan Terakhir 28 Februari 2024, Unggah Berkas Ini di Instagram, Daftar di Sini

Universitas UNSOED didirikan pada 23 September 1963 dan menjadi salah satu universitas paling disukai di Indonesia dengan peminat pendaftar yang tinggi setiap tahunnya dalam seleksi nasional.

Namun, ada beberapa jurusan di UNSOED yang tercatat sepi peminat pada jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) pada tahun 2023.

SNBT adalah salah satu jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri yang berdasarkan tes dan dapat diikuti oleh seluruh siswa SMA/MA/SMK dengan ketentuan yang berlaku.

Jalur SNBT memberikan peluang bagi calon mahasiswa untuk memilih jurusan yang tepat berdasarkan minat dan kemampuan.

Namun, ada beberapa jurusan di UNSOED yang tercatat sepi peminat pada jalur SNBT.
Sepi peminat bukan berarti jurusan tersebut tidak memiliki prospek kerja.

Baca Juga: 20 Februari Peringati Apa? Ada 3 Momen yang Dirayakan Hari Ini, Salah Satunya Harpekindo

Bisa jadi, hal ini disebabkan oleh kurangnya sosialisasi atau karena jurusan tersebut baru diluncurkan di perguruan tinggi yang bersangkutan .

Oleh karena itu, penting bagi calon mahasiswa untuk mencari informasi tentang jurusan tersebut, mulai dari mata kuliah yang diajarkan hingga peluang karir di masa depan.

Berikut daftar jurusan sepi peminat di Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED) jalur SNBT 2023, lengkap daya tampung tahun 2024, sebagaimana dilansir Lampungnesia.com dari snpmb.bppp.kemdikbud.go.id pada 19 Februari 2024, yakni:

1. Perencanaan Sumber Daya Lahan

• Jenjang: Diploma Tiga
• Daya tampung SNBT 2024: 48
• Peminat SNBT 2023: 29

2. Bahasa Mandarin

• Jenjang: Diploma Tiga
• Daya tampung SNBT 2024: 40
• Peminat SNBT 2023: 31

3. Budi Daya Ikan

• Jenjang: Diploma Tiga
• Daya tampung SNBT 2023: 48
• Peminat SNBT 2024: 39

Baca Juga: Link Live Streaming Basket Thailand vs Indonesia Kualifikasi FIBA Asia 2025, Pertandingan Mulai Jam Berapa?

4. Bahasa Inggris

• Jenjang: Diploma Tiga
• Daya tampung SNBT 2023: 56
• Peminat SNBT 2024: 57

5. Budi Daya Ternak

• Jenjang: Diploma Tiga
• Daya tampung SNBT 2023: 80
• Peminat SNBT 2024: 85

Itulah informasi mengenai beberapa jurusan kuliah yang sepi peminat di Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) jalur SNBT 2023 bisa jadi referensi daftar SNBT 2024.***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler