Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 2 SD Halaman 37 38 39 Subtema 1: Tugasku Sehari-hari di Rumah

15 September 2021, 16:00 WIB
Kegiatan di rumah /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 2 SD/MI Tema 3 tentang Tugasku Sehari-hari di bawah ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.

Pada Tema 3 ini siswa akan belajar Subtema 1 Pembelajaran 6 dengan judul Tugasku Sehari-hari di Rumah.

Materi yang dibahas yaitu menemukan makna kosakata berkaitan dengan lingkungan geografis, menentukan nilai pecahan uang yang sesuai dengan daftar harga, mengurutkan daftar harga.

Pada masing-masing materi tersebut disajikan pertanyaan dan soal yang harus dijawab siswa.

Berikut Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 2 Subtema 1 Pembelajaran 6 Halaman 37 38 39 :

Baca Juga: Kenapa Dana KJP Siswa SD Rp250ribu Belum Masuk Rekening Bank DKI? Ini Solusi Cepat Cair dan Cara Cek Penerima

Ayo Bercerita (Halaman 37)

Ceritakan keadaan lingkungan desa berdasarkan pengalamanmu dan teks tersebut!

Jawaban:

Keadaan lingkungan desa

– Udara di desa segar dan bersih.

– Terdapat hamparan sawah yang luas dan subur.

– Pemandangan gunung dan lereng di desa sangat indah.

– Suasana di desa masih asri dan tenang.

Baca Juga: Kapan Bansos Tunai (BST) Kemensos Rp600 Ribu di Kantor Pos Cair, September 2021? Cek Online NIK KTP Lewat HP

Ayo Berlatih (Halaman 37 – 38)

Buatlah kalimat sederhana dari kata di bawah ini!

Desa

Jawaban: Desaku subur dan makmur.

Petani

Jawaban: Petani menanam padi.

Padi

Jawaban: Padi menguning di sawah.

Menanam

Jawaban: Ibu menanam sayur di halaman.

Sawah

Jawaban: Sawah kakek ada di desa.

Baca Juga: Wajib Tahu! 4 Alasan Penting Kenapa Anak Muda Harus Selektif Memilih Pekerjaan, Ini Kata Kemnaker

Ayo Berlatih (Halaman 39)

Pasangkan harga berikut dengan nilai uangnya!

Jawaban:

Gambar 1. Kemendikbud

Jawablah pertanyaan di bawah ini!

1. Barang apa yang harganya paling murah?

Jawaban: 1 ikat kacang panjang

2. Barang apa yang harganya paling mahal?

Jawaban: 1 sisir pisang

3. Urutkan barang-barang di atas dari yang harganya paling murah!

Jawaban: 1 ikat kacang, 1 ikat bayam, 1 kg tomat, 1 sisir pisang

*) Disclaimer : Pembahasan dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya merupakan panduan bagi orang tua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah.

**) Penulis merupakan alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) dan memiliki pengalaman mengajar di lembaga privat mulai dari SD sampai SMA.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler