Wisata Pantai di Pesawaran Lampung yang Bisa Dikunjungi saat Libur Lebaran Idul Fitri 2023

- 23 April 2023, 10:00 WIB
Pantai Sari Ringgung salah satu wisata pantai di Pesawan, Lampung.
Pantai Sari Ringgung salah satu wisata pantai di Pesawan, Lampung. /Instagram.com/@pantaisariringgung.official

Berjarak sekira 26 km dari Monumen Adipura di pusat Kota Bandarlampung yang dapat ditempuh dalam waktu satu setengah jam dengan kondisi lalu lintas lancar.

Untuk bisa masuk ke pantai ini, Anda cuma dikenai biaya per kendaraan, yakni Rp25 ribu untuk motor, dan Rp35 ribu untuk mobil.

Keunikan pantai ini adalah banyaknya pohon kelapa di pinggir pantai yang menyajikan suasana sejuk segar dengan embusan angin semilir dari laut.

Baca Juga: Apakah Uang THR Anak Boleh Diambil Orang Tua? Ini Hukum dan Ketentuannya Kepemilikan Harta dalam Islam

  • Pantai Klara

Jika Anda berkendara kurang lebih 5 menit ke arah barat setelah pelabuhan Ketapang, Anda bisa mendapati Pantai Klara.

Ada dua Pantai Klara, yakni Klara 1 dan Klara 2 yang lokasinya berdekatan.

Pesona yang ditawarkan kedua pantai ini adalah pantai dengan pasir putih, serta laut yang tenang dan ramah keluarga.

Untuk hari biasa, tiket yang dikenakan adalah per kendaraan. Untuk motor Rp15 ribu, sementara mobil Rp25 ribu.

Di dalam area pantai juga disediakan pondok-pondok yang bisa disewa dengan harga Rp50 ribu per pondok.

Demikian deretan wisata pantai di Pesawaran, Lampung, yang bisa kalian kunjungi bersama keluarga saat libur Lebaran Idul Fitri 2023. 

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x