Wisata Danau Kembar Tangkit Serdang, FAPTAP Ajak Masyarakat Menuju Kelompok Sadar Wisata

28 September 2021, 07:46 WIB
Wisata Danau Kembar di Desa Tangkit Serdang, Pugung, Kabupaten Tanggamus. /facebook sastra club


SEPUTARLAMPUNG.COM – Danau Kembar terletak di Desa Tangkit Serdang, Pugung, Kabupaten Tanggamus.

Pada mulanya danau ini bernama danau tiga warna dan memiliki warna yang berbeda-beda seperti merah, hijau, dan biru.

Danau ini sendiri merupakan genangan akibat dari operasional atau eksplorasi galian bekas tambang. Namun setelah terjadi longsong, salah satu danau tertutup dan tersisa dua danau.

Baca Juga: BST DKI Jakarta Rp600.000 Resmi Dihentikan, 6 Bansos Ini Masih akan Cair pada Oktober 2021, Cek Daftarnya!

Untuk menuju lokasi ini masyarakat harus menggunakan motor dan melewati hutan karet.

Banyak dari masyarakat yang belum mengetahui wisata Danau Kembar ini.

Untuk itu Forum Aktivis Penggerak Pariwisata dan Kebudayaan Pugung (FAPTAP) mengadakan acara Camp Solid pada Sabtu, 25 September 2021 kemarin.

Tujuan diadakannya acara Camp Solid ini adalah untuk memperkenalkan wisata Danau Kembar yang berada di daerah Tangkit Serdang, Tanggamus.

“Khusus masyarakat sekitar Tanggamus dan terlebih lagi pugung, talang padang dan pulau panggung telah mengatahui bahwa di tangkit ini ada galian tambang dan bisa menjadi daya tarik wisata,” ungkap Yoga ketua karang taruna Tangkit Serdang saat ditemui Seputarlampung.com

Baca Juga: Bocoran Manga Tokyo Revengers Chapter 224 Terbaru, Draken Benar-Benar Mati? Ini Spoiler dan Jadwal Rilis

“Selama ini tidak ada yang mengelola dan menjaga, kebanyakan masyarakat yang penasaran akan Danau Kembar bisa langsung masuk dan berfoto,” terangnya.

Sebelumnya FAPTAP juga sudah melakukan survei di berbagai tempat seperti Danau Kembar dan Taman Sari.

Menurut Yoga Danau Kembar merupakan tempat yang cocok untuk dijadikan Camping karena lokasi yang luas, lapang, dan strategis untuk dijadikan jalur pendakian.

Yoga juga mengungkapkan agar Danau Kembar ini bisa diangkat dan dikelola baik dari pihak pekon maupun pemerintah daerah.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Vincent Verhaag, Pria Keturunan Belanda yang Baru Saja Lamar Jessica Iskandar

Ia juga berpesan kepada masyarakat untuk sama-sama bahu membahu agar Danau Kembar ini bisa menuju Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata).

Terdapat 176 peserta yang mengikuti acara Camp Solid dari berbagai daerah yang ada di lampung maupun komunitas seperti komunitas pendaki, motor, sepeda dan lain sebagainya.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler