Jadwal Main Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023, Ini Hasil Drawing Grup A dan Daftar Pemain

- 24 Mei 2022, 14:40 WIB
Jadwal kualifikasi Piala Asia 2023 Timnas Indonesia.
Jadwal kualifikasi Piala Asia 2023 Timnas Indonesia. /Tangkap layar YouTube AFC Asia Cup/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut jadwal dan tanggal Timnas Indonesia Piala Kualifikasi Piala Asia 2023, lengkap dengan hasil drawing dan daftar pemain Indonesia.

Jika menilik dari jadwal yang dirilis AFC (Asian Football Confederation), Timnas Indonesia mengawali laga pembuka melawan Kuwait pada Rabu, 8 Juni 2022.

Selanjutnya selang beberapa hari, Timnas Indonesia bertemu dengan Yordania pada Minggu, 12 Juni 2022. Sedangkan pada Rabu, 15 Juni 2022, Indonesia kembali berduel dengan Nepal.

Usai menang melawan Malaysia di Sea Games 2021, Indonesia memiliki peluang besar di babak kualifikasi Piala Asia 2023 mendatang.

Baca Juga: Siswa Miskin Tak Punya KIP Tetap Bisa Terima Dana PIP Lewat Cara Ini, PIP 2022 Telah CAIR ke 10,2 Juta Siswa

Shin Tae-yong sebagai pelatih cukup optimistis dan yakin bisa berada di posisi runner-up terbaik Grup A, serta berhasil lolos putaran final Piala Asia 2023.

"Kami menargetkan lolos meskipun itu melalui skema peringkat kedua terbaik," ucap Shin, seperti dikutip Seputarlampung.co dari laman Antara News pada 24 Mei 2022.

Sebelumnya, Timnas Indonesia gagal mengikuti pertandingan luar biasa di ajang kejuaraan Piala AFF U 23 2022, karena terpapar virus Covid-19 yang tidak memungkinkan para pemain Timnas Indonesia melanjutkan pertandingan tersebut.

Namun, Timnas Indonesia masih memiliki harapan untuk berpartisipasi di ajang pertandingan sepak bola Internasional lainnya, salah satunya di babak Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Berakreditasi A, 2 SMA Terbaik Negeri dan Swasta Kota Bengkulu Ini Masuk LTMPT, Rekomendasi PPDB 2022

Jika dilihat dari timnas yang akan bermain di babak Kualifikasi Piala Asia 2023, Timnas Kuwait dan Yordania memiliki ranking FIFA yang lebih tinggi dibandingkan Indonesia.

Meskipun Timnas Indonesia memiliki Rangking di bawah Timnas dari Negara Tersebut, untuk kemampuan bermain dan menyerang bisa dibuktikan saat babak Kualifikasi Piala Asia 2023 dimulai.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x