Debut di SEA Games 2021, Atlet Wushu Nicholas Menangis Usai Raih Perak, Indonesia Dapat Tambahan 5 Emas

- 14 Mei 2022, 13:50 WIB
Altet wushu Nicholas menangis di pelukan sang pelatih usai mencetak nilai tinggi pada nomor Taolu Taiji Jian putra di Cau Giay Gymnasium, Hanoi, Sabtu (14/5/2022). (ANTARA/Arindra Meodia)
Altet wushu Nicholas menangis di pelukan sang pelatih usai mencetak nilai tinggi pada nomor Taolu Taiji Jian putra di Cau Giay Gymnasium, Hanoi, Sabtu (14/5/2022). (ANTARA/Arindra Meodia) /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Squad merah putih panen tiga medali emas pada pertandingan pekan olahraga se-Asia Tenggara, SEA Games 2021, di Vietnam.

Hingga pukul 13.18 WIB, Squad merah putih mendapat tambahan 3 emas dari cabang olahraga (cabor) dayung dan wushu.

Denri M. Al Ghiffari dan Ferdiansyah yang turun di nomor Rowing-Men's Pair, Jefri Ardianto S-Rio Riski Darmawan yang turun di nomor Rowing-Men's Lightweight Pair, Ihram yang turun pada nomor Rowing-Men's Lightweight Single Scull, dan Memo/Edwini Ginanjar/Rifqi Harist/Sulpianto sukses sumbang 4 medali emas dari cabor dayung untuk squad merah putih.

Baca Juga: Dana PIP Gagal Cair untuk 10 Kriteria Siswa SD SMP SMA SMK Ini, Berapa Total Siswa yang Telah Terima Bantuan?

Sementara, Mutiara Rahma Putri dan Melani Putri yang turun di nomor Rowing-Women's Lightweight double scull harus puas dengan meraih perak.

Artinya tim dayung Indonesia, hingga saat ini sudah mengumpulkan 8 emas dan 5 perak di ajang SEA Games 2021.

Di sisi lain, Alisya Mellynar yang turun di nomor Wushu-Women's Taolu Taijuquan sukses sabet emas dengan total poin 9.71.

Sementara Harris Horatius yang turun di nomor Wushu- Men's Taolu Nanquan dan Nicholas yang turun di nomor Wushu-Men's Taolu Taijijian harus puas dengan meraih perak.

Baca Juga: 15 Nama Bayi Perempuan yang Artinya Cantik dan Cerdas Terdiri dari Dua Kata untuk Buah Hati Tersayang

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Kemenpora ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x