Ini Jadwal dan Link Live Streaming F1 GP Silverstone, 1-3 Juli 2022, Tayang Jam Berapa Race Resmi Formula 1?

30 Juni 2022, 20:00 WIB
Jadwal dan link live streaming race Formula 1 GP Silverstone, 1-3 Juli 2022. /Tangkap layar YouTube.com/FORMULA 1

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut jadwal dan link nonton live streaming F1 GP Silverstone yang berlangsung pada Sabtu sampai Minggu, 1-3 Juli 2022, tayang jam berapa race Formula 1?

Usai dihelatnya balapan F1 GP Kanada pekan lalu, selanjutnya akan digelar balapan Formula 1 (F1) GP Silverstone yang berlangsung di British Grand Prix di Sirkuit Silverstone.

Balapan Formula 1 (F1) GP Silverstone dapat disaksikan melalui live streaming Vidio maupun siaran langsung O-Channel.

Baca Juga: Benarkah Band Dream Theater akan Manggung di Indonesia? Catat, Ini Tanggal untuk Beli Tiketnya

Persaingan antara Charles Leclerc dan Max Verstappen masih berlangsung hingga race resmi GP Silverstone pada Minggu, 3 Juli 2022.

Dilansir dari laman formula1.com, Pembalap Oracle Red Bull Racing Max Verstappen berhasil meraih kembali pemenang Formula 1 (F1) Grand Prix (GP) Kanada 2022.

Pembalap Verstappen berhasil finis pada posisi terdepan pada balapan F1 GP Kanada 2022 di Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal, Senin 20 Juni 2022 dini hari.

Kemudian, pada urutan kedua ada Sainz dan Hamilton di urutan ketiga, keduanya berhasil menjadi rider terbaik di ajang F1 GP Kanada 2022.

Baca Juga: Segera Ditransfer ke Himbara? Ini 2 Tipe Pekerja yang Pasti Dapat Dana BSU Rp1 Juta dari Kemnaker

Balapan pada F1 GP Kanada 2022 diawali dengan penampilan Max Verstappen yang saat itu melesat ke posisi terdepan, kemudian diikuti pembalap BWT Alpine F1 Team Fernando Alonso di urutan kedua Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal.

Di sisi lain, pembalap Scuderia Ferrari Carlos Sainz dan pembalap Mercedes AMG Petronas F1 Team Lewis Hamilton berusaha mengambil peluang lewat sayap kiri hingga akhirnya berhasil mencapai posisi ketiga dan keempat.

Pada lap selanjutnya, yakni lap ketiga, Sainz berhasil mengambil peluang dengan cara menyalip Alonso untuk berada di posisi kedua.

Tidak lama kemudian, pembalap Sainz mampu mengambil alih posisi terdepan menggeser Verstappen saat masuk ke lap ke-12 Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal.

Waktu terus berjalan hingga sampai pada lap ke-16, pembalap Verstappen berhasil naik ke posisi kedua menggeser Alonso. Kecepatannya membuat pembalap lain tersingkirkan dengan mudah, hingga mampu mempertahankan posisi sampai ke lap ke-21.

Baca Juga: Kesepakatan Jokowi dan Zelensky: Kini Warga Ukraina Bisa Berkunjung ke Indonesia tanpa Visa

Perubahan posisi pun terjadi, Verstappen mampu kembali menempati posisi pertama diikuti Alonso dan Sainz, serta Hamilton di posisi keempat.

Berikut jadwal balapan F1 GP Silverstone yang bakal digelar pekan ini, yakni:

Jumat, 1 Juli 2022

Pukul 19.00 - 20.00 WIB: Latihan 1

Pukul 22.00 - 23.00 WIB: Latihan 2

Sabtu, 2 Juli 2022

Pukul 18.00 - 19.00 WIB: Latihan 3

Pukul 21.00 - 22.00 WIB: Kualifikasi

Minggu, 3 Juli 2022

Pukul 21.00 - 23.00 WIB: Race

Berikut link live streaming Formula 1 (F1) GP Silverstone 2022 yang dapat Anda saksikan secara langsung melalui platform streaming resmi, diantaranya akan tayang Live Streaming TV di Vidio.com.

Link Live Streaming Formula 1 (F1) GP Silverstone 2022: KLIK DI SINI

Bagi penonton setia Formula 1 dapat berlangganan paket Platinum F1 dengan biaya Rp49.000. melalui paket tersebut dan Anda sudah bisa menonton tayangan eksklusif Formula 1 (F1) 2022.

*) Disclaimer: Link live streaming hanya informasi bagi pembaca, Seputarlampung.com tidak bertanggung jawab atas kualitas siaran dan jadwal dan acara dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan masing-masing stasiun televisi.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler