Siapa Hadi Tjahjanto? Ini Profil dan Biodata Menko Polhukam Pengganti Mahfud MD yang Baru Dilantik Presiden

- 21 Februari 2024, 16:15 WIB
Profil dan biodata Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam
Profil dan biodata Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam /Sekretariat Kabinet/tangkap layar Youtube Sekretariat Kabinet

SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak informasi mengenai profil dan biodata Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam pengganti Mahfud MD yang baru dilantik Presiden Jokowi.

Hadi Tjahjanto, mantan Panglima TNI, resmi dilantik sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) oleh Presiden Joko Widodo pada 21 Februari 2024.

Sebelumnya, posisi Menko Polhukam kosong setelah Mahfud Md mengundurkan diri karena menjadi cawapres 2024.

Baca Juga: WOW! Bansos 2024 Rp3,8 Juta Cair untuk Siswa, Bantuan Ditransfer ke Rekening Apa? Ini Bocoran Jadwal Cairnya

Sebagai mantan Panglima TNI, Hadi Tjahjanto dinilai oleh Presiden Joko Widodo sebagai orang yang teliti dalam kerja lapangan sehingga diyakini mampu menyelesaikan masalah Politik, Hukum, dan Keamanan Negara.

Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 73 Tahun 2020, Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden.

Kemenko Polhukam mempunyai tugas menyelenggarakan koordinasi, sinkronisasi, dan pengendalian urusan kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang politik, hukum, dan keamanan.

Tugas Kemenko Polhukam ini dilaksanakan untuk memberikan dukungan, pelaksanaan inisiatif, dan pengendalian kebijakan berdasarkan agenda pembangunan nasional dan penugasan Presiden.

Setelah Mahfud Md resmi mengundurkan diri dari jabatannya, karena terpilih sebagai calon wakil presiden pada tahun 2024.

Baca Juga: Profil Putri Patricia, Dipertemukan dengan Didi Riyadi oleh Tim Brownis Trans TV Usai 20 Tahun Tak Bertemu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi langsung melakukan reshuffle atau perombakan kabinet pada Rabu, 21 Februari 2024.

Di mana Hadi Tjahjanto terpilih menjadi Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD dan resmi bergabung pada Kabinet Indonesia Maju.

Berikut profil dan biodata Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam, seperti yang dilansir oleh situs resmi Kementerian ATR/BPN dan situs resmi TNI.

• Nama lengkap: Marsekal TNI (Purn) Dr. (H.C.) Hadi Tjahjanto S.I.P.

• Tempat dan tanggal lahir: Malang, Jawa Timur, 8 November 1963

• Istri: Nanik Istumawati

• Anak:

- Hanica Relingga Dara Ayu
- Lettu Pb Handika Relangga Bima Yogatama

• Menantu: Mayor Pb Ulung Purwodanta

• Cucu:

- Kenzie Yudhistira Cahya Purwodanta
- Kesatria Bimantara Cahya Puwodanta

• Orang Tua:

Baca Juga: Selain Soekarno Hatta, Ini 9 Bandara yang Pakai Nama Pahlawan Nasional, Dua di Antaranya Ada di Jawa Tengah

- Bambang Sudarto (Ayah)
- Nur Sa'adah (Ibu)

• Riwayat pendidikan:

- Sekolah Dasar (SD): lulus tahun 1976
- Sekolah Menengah Pertama (SMP): lulus tahun 1979
- Sekolah Menengah Atas (SMA): lulus tahun 1982
- Akademi Angkatan Udara: lulus tahun 1986
- Sekolah Penerbangan: lulus tahun 1987
- Sekolah Komando Kesatuan Angkatan Udara: lulus tahun 1995
- S1: lulus Tahun 1997
- Sekolah Instruktur Penerbangan: lulus tahun 1999
- College Interarmes De Defence (Sesko Perancis): lulus tahun 2001
- S2 Konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia di Program Pascasarjana Magister Manajemen Universitas Dirgantara Marsekal Suryadarma mulai Tahun Akademi 2017/2018.

Demikian informasi terbaru mengenai profil dan biodata Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam yang baru dilantik Presiden Jokowi pada Rabu, 21 Februari 2024.***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah