Khutbah Jumat Singkat 3 Februari 2023 dengan Tema Bulan Rajab: Iman dan Taqwa Kunci Sukses Seorang Muslim

- 31 Januari 2023, 19:00 WIB
Khutbah Jumat 3 Februari 2023 dengan Tema Bulan Rajab: Iman dan Taqwa Kunci Sukses Seorang Muslimah./ Alena Darmel/ Pexels
Khutbah Jumat 3 Februari 2023 dengan Tema Bulan Rajab: Iman dan Taqwa Kunci Sukses Seorang Muslimah./ Alena Darmel/ Pexels /

Baca Juga: Keren! Masuk Daftar Universitas Terbaik se-Indonesia, Ini 2 Kampus di Brebes Versi EduRank 2022

Khutbah Pertama

إِنَّ اْلحَمْدَ لِلّهِ نَحْمَدُهُ وَ نَسْتَعِيْنُهُ وَ نَسْتَغْفِرُهُ، وَ نَعُوْذُ بِاللهِ مِنْ شُرُورِ أَنْفُسِنَا وَ مِنْ سَيِّئاَتِ أَعْمَالِناَ. مَنْ يَهْدِ اللهُ فَلاَ مُضَلَّ لَهُ، وَمَنْ يُضْلِلْ فَلاَ هَا دِيَ لَهُ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلهَ إِلاَ الله وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ، وَ أَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَدًا عَبْدُهُ وَرَسُولُهُ. الَّلهُمَّ صَلِّ وَ سَلِّمْ وَ بَارِكْ عَلىَ نَبِيِّناَ مُحَمَّد وَ عَلىَ اٰلِهِ وَ صَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ. أَمَّا بَعْدُ فَياَعِبَادَ اللهِ. أُصِيْكُمْ وَإَيّايَ بِتَقْوَى اللهِ فَقَدْ فَازَ المُتَّقُوْنَ

Ma’asyiral Muslimin, sidang jum’at Rahimakumullah

Berdagang adalah salah satu bentuk bisnis yang efektif dalam membuka pintu rezeki. Para sahabat Nabi SAW dan Nabi SAW pun juga berprofesi sebagai pedagang.

Jika suatu usaha sudah dikaitkan dengan istilah bisnis, maka usaha tersebut tidak akan terlepas dari hitung-hitungan duniawiyah, tergantung kecenderungan pelaku usaha tersebut, lebih berat hitungan duniawiyahnya, ataukah akhiratnya ataukah seimbang antara dunia dan akhirat. Allah SWT memberikan visualisasi kepada kita tentang dagang yang selalu untung melalui firmanNya :

إِنَّ الَّذِينَ يَتْلُونَ كِتَابَ اللَّهِ وَأَقَامُوا الصَّلَاةَ وَأَنفَقُوا مِمَّا رَزَقْنَاهُمْ سِرًّا وَعَلَانِيَةً يَرْجُونَ تِجَارَةً لَّن تَبُورَ

“Sesungguhnya orang-orang yang selalu membaca kitab Allah dan mendirikan shalat dan menafkahkan sebahagian dari rezeki yang Kami anugerahkan kepada mereka dengan diam-diam dan terang-terangan, mereka itu mengharapkan perniagaan yang tidak akan merugi.” (QS. Fathir : 29)

Baca Juga: Profil 4 SMA Terbaik di Provinsi Aceh Masuk TOP 1000 Sekolah Versi LTMPT 2022, Cek Posisi Pertamanya

Qur’an Surat Fathir ayat 29 ini menunjukkan tentang spirit dagang yang memang seharusnya beruntung dengan beberapa hal sebagai pencapaianya. Dagang yang beruntung ini mungkin bisa disebut sebagai dagang yang dibalut dengan prinsip dakwah yang merupakan suatu aktivitas utama dalam agama kita. Jika kita bisa melakukannya sebagaimana ayat di atas, tentu predikat pedagang mulia akan kita dapatkan, mulia di akhirat juga mulia di dunia.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: suaramuhammadiyah.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x