PENGUMUMAN: JD ID Tutup Total Layanan pada 31 Maret 2023, Bagaimana Nasib Pesanan? Ini Penjelasanya

- 30 Januari 2023, 17:00 WIB
JD ID Tutup Total Layanan pada 31 Maret 2023
JD ID Tutup Total Layanan pada 31 Maret 2023 /Pixabay/HutchRock/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut info terbaru dari Platform e-commerce JD ID yang kabarnya akan tutup total layanan pada 31 Maret 2023, bagaimana nasib pesanan konsumen? Ini penjelasanya.

Seperti diketahui, JD.ID merupakan platform belanja online (e-commerce) yang telah lama beroperasi di Indonesia dan sudah banyak konsumen yang puas dengan pelayanannya.

JD.ID memiliki misi ‘make the joy happen’ menghadirkan kebahagiaan kepada seluruh pelanggan di Indonesia dengan memberikan layanan Andal, Cepat, dan Aman untuk memilih serangkaian produk-produk berkualitas dengan harga yang kompetitif.

Baca Juga: NU Kini Berusia Satu Abad, Bagaimana Sejarah Lahirnya Nahdlatul Ulama yang Diperingati Pada 31 Januari?

Dengan memanfaatkan armada logistik miliknya sendiri serta didukung oleh jaringan mitra di seluruh Indonesia, JD.ID dapat menyediakan layanan antar yang cepat dan dapat diandalkan di seluruh wilayah Indonesia.

Selain itu, JD.ID memiliki tujuan untuk menjadi perusahaan e-commerce yang paling populer dan terpercaya dengan terus-menerus berupaya menghadirkan layanan dan beraneka ragam produk kepada seluruh pengguna dan pelanggannya di Indonesia.

Seperti dikutip dari laman resmi helps.jd.id, JD.ID pertama kali beroperasi di Indonesia pada November 2015 dan saat ini memiliki 12 kategori pilihan produk yang akan terus bertambah seiring dengan perkembangan usahanya di Indonesia.

Untuk kategori produk JD.ID sangat bervariasi mulai dari produk untuk ibu dan anak, smartphones, perangkat elektronik, hingga produk luxury.

Dengan produk yang sangat beragam di JD.ID, membuat konsumen semakin tertarik dan tak heran banyak ingin bebelanja online di platform tersebut.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x