Identitas Jasad Wanita yang Ditemukan Mengapung di Kali Matoa Telah Diketahui, Polisi Ungkap Hasil Visumnya

- 1 Juli 2022, 18:20 WIB
Ilustrasi korban di sungai./ TheDigitalArtist/ Pixabay
Ilustrasi korban di sungai./ TheDigitalArtist/ Pixabay /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Sempat menghebohkan masyarakat, penemuan jasad wanita yang mengapung di Kali Matoa, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Kamis, 30 Juni 2022 telah menemukan sejumlah titik terang.

Dilansir dari laman PMJ News, pihak kepolisian telah berhasil mengidentifikasi korban. 

Korban yang diketahui berinisial ID tersebut merupakan warga Pancoran Mas, Kota Depok.

Tak hanya identitas korban yang telah diketahui, hasil pemeriksaan visum terhadap korban juga telah keluar.

Baca Juga: Telah Terjadi Fenomena Embun Es di Dieng, Kawasan Wisata Dieng Seolah Berselimut Salju, Ternyata ini Sebabnya

Kapolsek Jagakarsa Kompol Wahid Key memberitahukan identitas korban tersebut terungkap saat dilakukan proses visum dan otopsi di Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati, Jakarta Selatan.

"Identitas korbannya udah ketahuan. Dari hasil pemeriksaan tim Inafis, diketahui identitasnya perempuan berusia sekitar 30-40 tahun. Inisial ID warga Pancoran Mas, Depok," kata Kompol Wahid waktu dikonfirmasi oleh wartawan, Jumat (1/7/2022).

Selanjutnya Wahid menjelaskan tidak ditemukan bekas kekerasan maupun luka pada jasad wanita itu berdasarkan dari hasil visum di RSPP Fatmawati.

Baca Juga: Apa Itu Menteri Ad Interim yang Kini Dijabat Mahfud MD Sejak Menpan RB Tjahjo Kumolo Masuk RS?

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah