Ikhlas Lepas Kepergian Eril Putra Sulungnya, Ridwan Kamil: Sungai Aare, Aku Titipkan Jasad Anak Kami Kepadamu

- 4 Juni 2022, 05:30 WIB
Ridwan Kamil Iklhaskan Kepergian Eril, Pencarian Jasad akan Terus Dilakukan
Ridwan Kamil Iklhaskan Kepergian Eril, Pencarian Jasad akan Terus Dilakukan /Portal Pekalogan/Instagram @ridwankamil

SEPUTARLAMPUNG.COM - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil ikhlas melepas kepergian putra sulungnya tercinta Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Hal itu disampaikan langsung oleh orang nomor satu di Jawa Barat melalui unggahan video di akun Instagram pribadinya, pada Jumat tengah malam, 3 Juni 2022.

Kang Emil, begitu dia dipanggil, menuliskan pesan menyentuh terkait jasad Eril yang sampai saat ini belum ditemukan.

Seperti diketahui, Eril diyakini telah meninggal dunia karena tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss sejak dinyatakan hilang terseret arus sungai tersebut pada Kamis, 26 Mei 2022.

Baca Juga: Profil 5 SMP Terbaik di Kota Madiun Jawa Timur Berdasarkan Peringkat Nilai Hasil UN untuk Referensi PPDB 2022

"Wahai Sungai Aare, sebagai sesama mahluk Allah SWT, aku titipkan jasad anak kami kepadamu," tulis Ridwan Kamil.

"Sudah kukumandangkan adzan terbaikku dihadapanmu. Bahagiakan dia dalam keindahanmu.
Selimuti dia dalam kehangatanmu. Lindungi dia dalam kemegahanmu. Sucikan dia dalam kejernihanmu. Jadikan doa-doa kami menjadi cahaya penerang jasadnya di dasarmu," lanjutnya.

Kang Emil juga menuliskan bahwa Sungai Aare yang indah telah ditakdirkan sebagai tempat peristirahatan terbaik dan terakhir Eril sebelum bertemu dengan pemilik sejatinya, Allah SWT.

" Innalilahi wainna illaihi rajiun, dengan ini kami secara resmi melepas dan mengikhlaskan sepenuh hati atas berpulangnya anak kami tercinta ananda Emmeril Kahn Mumtadz," tulis Ridwan Kamil.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Pikiran Rakyat Instagram ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x