Guncangan Gempa Sebesar 6,9 dan 4,9 Magnitudo Landa 2 Wilayah Ini Pada Senin, 14 Maret 2022

- 14 Maret 2022, 12:48 WIB
Gempa sebesar 6,9 dan 4,9 Magnitudo yang melanda wilayah Nias Selatan dan Kota Ternate Tidore Maluku Utara.
Gempa sebesar 6,9 dan 4,9 Magnitudo yang melanda wilayah Nias Selatan dan Kota Ternate Tidore Maluku Utara. /BMKG

SEPUTARLAMPUNG.COM – Guncangan gempa sebesar 6, 9 Magnitudo dan 4,9 Magnitudo landa 2 wilayah ini pada Senin, 14 Maret 2022.

Guncangan gempa pertama sebesar 6,9 Magnitudo, terjadi pada pukul 04.09 WIB dengan titik koordinat yang terletak pada 0,71 LS 98,50 BT.

Baca Juga: Lulusan D3 S1 Semua Jurusan Buruan Daftar Alfamart dan Alfamidi Buka Lowongan Pekerjaan dengan Berbagai Posisi

Gempa tersebut terjadi di wilayah Nias Selatan, sebagaimana info dari akun Instagram resmi @infobmkg, gempa sebesar 6,9 Magnitudo terjadi di Samudera Hindia pantai barat Sumatera, Nias Selatan.

Tidak berpotensi tsunami, akan tetapi beberapa wilayah ikut merasakan guncangan gempa di antaranya daerah padang, siberut dan Nias selatan dan beberapa wilayah lainnya.

Gempa pada wilayah Nias Selatan ini, setelah gempa sebesar 6,9 Magnitudo, terjadi gempa susulan pada Nias Selatan sebesar 6,0 Magnitudo.

Baca Juga: Harga Terbaru Vivo X60 Pro 5G Bulan Maret 2022: HP dengan Fitur Gimbal Stabilization 2.0 dan Kamera Utama 48MP

Tepatnya gempa susulan Nias Selatan terjadi pada pukul 04:38 WIB dengan pusat gempa di laut 154 Km Tenggara Nias Selatan.

Beberapa wilayah ikut merasakan guncangan gempa susulan di antaranya wilayah IV Nias Selatan, III Padang, III Siberut, III Gunung Sitoli, II Padang Panjang dan II Pariaman.

Sementara itu, di hari yang sama pada Senin 14 Maret, kali ini gempa terjadi lagi akan tetapi di wilayah Kota Ternate.

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol: Barcelona Sukses Bungkam Osasuna 4-0, Ferran Torres Sumbang Dua Gol

Gempa wilayah Kota Ternate Tidore Maluku Utara dengan titik koordinat gempa 0,02 lintang utara dan 126,70 bujur timur.

Gempa ini berlokasi pada 110 Km Barat Daya Tidore Maluku Utara, belum diketahui adanya korban jiwa dan gempa susulan yang terjadi untuk selanjutnya.

Demikian informasi gempa sebesar 6,9 dan 4,9 Magnitudo yang melanda 2 wilayah yakni wilayah Nias Selatan dan Kota Ternate Tidore Maluku Utara pada Senin, 14 Maret 2022.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Instagram @infobmkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah