Link Hasil Pengumuman SKD CPNS dan PPPK Non Guru, 29 Oktober 2021: 166 Instansi Diumumkan, Ada Kemenkumham?

- 29 Oktober 2021, 10:35 WIB
Ilustrasi link pengumuman CPNS 2021
Ilustrasi link pengumuman CPNS 2021 /Instagram/@inocpnsterkini

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut link hasil pengumuman SKD CPNS 2021 dan PPPK Non Guru, lengkap dengan daftar Instansi yang diumumkan hari ini, apakah termasuk Kemenkumham, Kemenag, Kemenhub, Kemenkes, dan kemendikbud. Simak informasi selengkapnya di sini.

Sebelumnya perihal pengumuman SKD CPNS 2021 dan PPPK Non Guru sudah diwacanakan pada 18 Oktober 2021, namun ada beberapa hal yang membuat pengumuman harus ditunda hingga akhir Oktober 2021.

Namun, BKN telah mengumumkan jadwal terbaru hasil pengumuman SKD CPNS 2021 dan PPPK Non Guru melalui surat edaran BKN jatuh pada 29-30 Oktober 2021.

Baca Juga: Cek Link cekbansos.kemensos.go.id, Bansos PKH Cair November 2021, Berikut Dana dan Kategori Penerima PKH

Dikutip Seputarlampung,con dari Surat Kepala BKN No:12515/B-KS.04.01/SD/K/2021, pengumuman hasil SKD disampaikan dalam dua tahap, dan tahap 1 hanya diperuntukkan bagi instansi yang menerima undangan Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian Nomor: 1671/B-KS.04.03/UE/D/2021 tanggal 19 Oktober 2021. Berdasarkan jadwal terbaru, pengumuman hasil tes SKD CPNS dan P3K Non-guru 2021 akan dilaksanakan pada 29-30 Oktober 2021.

Peserta CPNS dan PPPK dapat mengecek hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 secara online melalui laman SSCASN dan pastikan Anda mengingat NIK, serta sandi dari akun SSCASN.

Pengumuman hasil SKD CPNS 2021 dan PPPK Non Guru pada 29-30 Oktober 2021 tahap 1 hanya hanya diperuntukkan bagi instansi yang menerima undangan Deputi Bidang Mutasi Kepegawaian, yakni sebanyak 166 Instansi dan apakah termasuk Instansi Kemenkumham? Cek daftar Instansi berikut dibawah ini, sebagaimana sesuai surat edaran yang berlaku.

“SobatBKN, setelah Mimim mengunggah Jadwal Lanjutan Seleksi Penerimaan #CPNS2021 dan PPPK Non-Guru Thn 2021, banyak yang bertanya kepada Mimin tentang instansi mana saja yang termasuk ke dalam tahap 1 pada jadwal lanjutan seleksi penerimaan CPNS dan PPPK Non-Guru Tahun 2021,” tulis akun @bkngoidofficial, sebagaimana dilansir Seputarlampung,com dari laman Instagram, pada 29 Oktober 2021.

Baca Juga: PENTING! Tinggal 2 Hari Lagi, Siswa SD-SMA Cepat Lakukan Ini jika Tak Ingin Dana PIP Kemendikbud 2021 Hangus

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x