Formasi Resmi CPNS 2021 untuk Lulusan SMA, S1, hingga S2 di Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Cek Infonya

- 24 Juni 2021, 13:50 WIB
Seleksi CPNS Kemenhub 2021 akan segera dibuk, berikut adalah formasi yang dibutuhkan.
Seleksi CPNS Kemenhub 2021 akan segera dibuk, berikut adalah formasi yang dibutuhkan. /instagram @kemenhub151/

SEPUTAR LAMPUNG - Simak rincian jumlah formasi CPNS 2021 terbaru di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk lulusan SMA, SLTA, S1, hingga S2.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuka lowongan CPNS 2021 untuk lulusan SMA hingga S2.

Bagi Anda yang memenuhi syarat dan membidangi formasi di lingkungan Kementerian tersebut, silakan untuk mendaftar pada seleksi CPNS 2021.

Jumlah dan rincian formasi CPNS 2021 yang dibutuhkan Kemenhub disampaikan lewat Instagram resminya pada 17 Juni 2021 lalu.

Baca Juga: Benarkah Masker Kain Tak Lagi Efektif Melindungi dari Virus Corona? Berikut Ulasan Dokter dan Vaksinolog

Adapun jumlah formasi yang dibutuhkan Kemenhub untuk CPNS 2021 ini sebanyak 2.445 formasi.

"Bagi kamu yang ingin bergabung dan menjadi bagian dari Kemenhub, siapkan dirimu untuk mengikuti seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Perhubungan tahun 2021," tulis pengumuman resmi dari Instagram Kemenhub, dikutip Seputarlampung.com dari PR Tasikmalaya.

Sebanyak 2.445 formasi tersebut rencananya akan ditempatkan di seluruh unit kerja Kemenhub (Setjen, Itjen, Darat, Laut, Udara, Perkeretaapian, Badan Litbang, BSDMP, dan BPTJ).

Baca Juga: Kapan Cair Tahap 2 BPUM 2021 Pekalongan Jawa Tengah Juli 2021? Cek Lolos BLT UMKM di BNI/BRI, Simak Jadwal

Selain jumlah formasi yang dibutuhkan, dalam unggahannya tersebut, Kemenhub juga menyampaikan tahapan seleksi CPNS 2021.

"Untuk tahapan seleksi terdiri dari: seleksi administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) 40 persen, dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) 60 persen," tulis Kemenhub.

Sementara itu, lulusan yang dibutuhkan pada formasi CPNS 2021 Kementerian Perhubungan (Kemenhub) pada tahun ini ialah mulai dari lulusan SMA, SLTA, S1, hingga S2.

Baca Juga: Cara Dapat Sertifikat Halal Gratis untuk Pelaku UMKM, Catat Syarat dan Peraturan Lengkapnya di Sini

Baca Juga: Link Streaming Nonton I Love You Silly Episode 1 2 3 4 Jumat 25 Juni 2021, Mau Nonton Gratis Full di WeTV?

Adapun syarat mendaftar CPNS 2021 Kemenhub di antaranya ijazah, KTP, transkrip nilai, dan pas foto.

Dengan begitu, penting bagi Anda menyiapkan dokumen tersebut jika tertarik mendaftar pada formasi CPNS 2021 di Kemenhub tahun ini.

Sebagaimana diketahui sebelumnya, pemerintah melalui Badan Kepegawaian Negara (BKN) belum bisa memastikan kapan seleksi CPNS 2021 akan dibuka.

Kabar terbaru, pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 akan dibuka bersamaan pada akhir Juni 2021 ini. Namun untuk jadwal dan tanggal resmi, belum bisa dipastikan.

Baca Juga: Link PDF Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan S1 Manajemen, Akuntansi, Teknik Sipil, Informatika Kementerian PUPR

Mohammad Ridwan, yang juga perwakilan dari BKN dan Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi (PPSS) mengungkapkan bahwa pihaknya kini tengah mempersiapkan pembukaan seleksi CPNS 2021.

"Beragam kegiatan seperti penyiapan sistem formasi di SSCASN, penyiapan pengumuman dan setting lain," kata Ridwan dikutip Seputar Lampung dari PR Tasikmalaya pada artikel: "Kemenhub Buka Lowongan CPNS 2021 untuk Lulusan SMA hingga S2, Simak Jumlah Formasi dan Persyaratannya"

Ridwan juga meminta kepada calon peserta seleksi CPNS 2021 untuk bersabar karena situasinya berbeda saat pelaksanaan CPNS sebelumnya.

"Pelamar harus bersabar karena masih banyak hal yang harus dikoordinasikan dan disiapkan secara matang di tengah pandemi yang masih berlangsung ini," terang Ridwan.

Itulah informasi terbaru jumlah dan rincian formasi CPNS 2021 di Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk lulusan SMA, S1, hingga S2.*** (Amila Yosalfa Fauziah/PR Tasikmalaya)

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah