Bansos PKH dan BPNT 2023 Batal Cair Februari? Ini Penjelasan Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos

18 Februari 2023, 16:00 WIB
Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos, Robben Rico mengungkapkan alasan yang membuat Bansos PKH dan BPNT 2023 tak kunjung cair ke KPM hingga pertengahan Februari 2023. /Pixabay/WonderfulBali

SEPUTARLAMPUNG.COM – Ada kabar kurang kurang enak terkait jadwal pencairan dana Bansos PKH dan BPNT 2023 yang diungkap oleh Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos, Robben Rico baru-baru ini. Benarkah batal cair di bulan Februari 2023?
Sejak awal tahun, masyarakat yang masuk dalam Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sudah sangat mengharapkan turunnya dana Bansos Program Keluarga Harapan dan Bantuan Pangan Non Tunai (PKH dan BPNT 2023) dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI.

Sebagaimana diketahui, pencairan PKH tahap 1 biasanya dilakukan Kemensos mulai Januari hingga Maret. Sedangkan untuk BPNT, penyaluran dilakukan setiap bulan atau pun dirapel sesuai kebijakan yang diambil.

Namun, Bansos PKH dan BPNT 2023 tak kunjung ada kabar pencairan, bahkan hingga mendekati akhir Februari 2023 ini.

Baca Juga: Pendataan KJP Plus Tahap 1 2023 Sudah Dibuka Disdik DKI Jakarta, Ini Syarat Penerima dan Dana yang Diterima

Apakah mungkin kedua Bansos Kemensos yang jadi idaman masyarakat ekonomi lemah ini batal disalurkan?

Sekadar informasi, pencairan Bansos PKH dilakukan secara bertahap. Dalam setahun, tiap tahap pencairan berlangsung dalam durasi 3 bulan.

Berikut tahap pencairan dana PKH berdasarkan periode resmi dari Kemensos RI:

Tahap 1: Januari, Februari, Maret

Tahap 2: April, Mei, Juni

Tahap 3: Juli, Agustus, September

Tahap 4: Oktober, November, Desember

Baca Juga: Mau Bantuan Total Rp4,2 Juta? Buruan Daftar Program Kartu Prakerja Gelombang 48, Ini Syarat Pendaftarannya

Lantas, mengapa Bansos PKh dan BPNT 2023 belum juga cair ke KPM hingga sekarang?

Banyaknya keluh kesah dan pertanyaan mayarakat soal pencairan PKH dan BPNT 2023, akhirnya Plt Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos, Robben Rico buka suara.

Kanal YouTube Pendamping Sosial, belum lama ini mengunggah video penjelasan Robben soal belum cairnya dana Bansos PKh dan BPNT 2023.

Dalam video tersebut, Robben mengatakan seharusnya bansos 2023 sudah cair pada pekan ketiga atau keempat Februari 2023.

"Seharusnya minggu ketiga atau keempat ini adalah pencairan bansos 2023, tapi saya sudah laporan ke bu menteri untuk diundur sedikit," kata Robben, dikutip Seputarlampung.com, 18 Februari 2023.

Baca Juga: Bansos 2023 untuk Siswa SD SMP SMA Sudah Cair di Kantor Pos jika Ada Notif Ini, Cek Nama Penerima PKH Sekarang

Pengunduran pencairan dana Bansos PKH dan BPNT 2023 ini dikarenakan adanya kegiatan Kemensos yang akan dilakukan pada pekan ketiga hingga keempat Februari 2023.

Kegiatan yang akan dilakukan Kemensos RI tersebut adalah survei Uji Petik bersama PT Pos Indonesia dan bank Himbara.

Kementerian Sosial Bersama dengan PT. Pos Indonesia dan Bank Himbara sepakat untuk menyampaikan data dukung guna Uji Petik yang dilaksanakan Badan Pemeriksa Keuangan, soal penyaluran bansos di Provinsi Jawa Timur.

“Kami ready 24 jam, terkait data dll untuk posisinya bisa membantu BPK dalam melaksanakan tugas di Provinsi Jawa Timur” Jelas Robben dalam Rapat Pelaksanaan Uji Petik Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Tahun 2022 pada Kementerian Sosial, Senin, 13 Februari 2023, dikutip dari Instagram resmi @linjamsosoke.

Baca Juga: Cek Nama Penerima Bansos BPNT Kartu Sembako 2023 dengan Cara Mudah Ini, Total Penerima 18,8 Juta Orang

Jika memang belum cairnya dana Bansos PKH dan BPNT 2023 adalah karena Kemensos tengah fokus pada agenda surveim ini, maka ada kemungkinan kedua bansos Kemensos itu akan mulai cair setelah agenda ini selesai.

Artinya, penyaluran Bansos PKH dan BPNT 2023 akan dilakukan di akhir Februari atau awal Maret 2023, jika tidak ada kendala signifikan.

Ini hanyalah perkiraan saja, untuk kepastiannya, baiknya tunggu keputusan resmi Kemensos dan jangan lupa update berkala info dari web atau media resmi.

Demikianlah informasi terbaru mengenai kapan pencairan dana Bansos PKH dan BPNT 2023 yang diungkap oleh Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial Kemensos, Robben Rico.***

Editor: Ririn Handayani

Tags

Terkini

Terpopuler