Info Terbaru Pendaftaran Seleksi PPPK 2021, Ada 7 Keuntungan bagi Guru Honorer Jika Mendaftar di Tahun Ini

20 April 2021, 10:30 WIB
Ilustrasi PPPK 2021 /Instagram/@bkngoidofficial

SEPUTAR LAMPUNG - Ingin mendaftar seleksi PPPK 2021? Simak 7 keuntungan yang bisa didapat guru honorer jika mendaftar di tahun ini.

Jalur khusus bagi guru honorer yang ingin menjadi ASN sudah disiapkan pemerintah, yakni melalui seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021 pada Mei mendatang.

Hal ini juga disampaikan langsung oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) melalui website resminya. Pemerinta membuka hingga 1 juta formasi untuk posisi PPPK bagi guru honorer.

Baca Juga: Sering Diberi Minuman Beralkohol, Seekor Monyet 'Dipenjara' Seumur Hidup Karena Serang 250 Orang hingga Tewas

Baca Juga: Trailer Ikatan Cinta 20 April 2021 Terbaru: Waduh! Mama Rosa Curiga, Aldebaran Ketahuan Bongkar Makam Roy?

Pendaftaran seleksi PPPK 2021 tahun ini rencanaya akan dibuka Mei hingga Juni mendatang, bersamaan dengan seleksi CPNS 2021.

Bagi guru honorer yang akan ikut Seleksi PPPK 2021, apa saja peluang dan keuntungannya?

 

Berikut peluang dan keuntungan yang bisa didapatkan guru honorer saat mendaftar seleksi PPPK 2021 tahun ini:

1. Nadiem menyebutkan akan memberikan kesempatan yang adil dan demokratis. Jadi, semua guru honorer yang mendaftar seleksi PPPK 2021 akan mendapatakan kesempatan yang sama dan rata.

2. Para guru honorer yang akan mendaftar tidak perlu lagi mengantri menjadi PPPK.

3. Para pelamar seleksi PPPK 2021 tidak dibatasi usianya untuk ikut seleksi.

4. Tak hanya itu, untuk menjadi PPPK dan PNS statusnya akan sama yakni sama-sama aparatur sipil negara (ASN).

Baca Juga: Ini Penyebab Ustadz Zacky Mirza Pingsan Saat Sedang Melakukan Ceramah di Masjid Pekanbaru, Riau

Baca Juga: Kapan Peringatan Malam Nuzulul Quran Ramadhan 1442 H Tahun 2021? Berikut Keutamaan dan Sejarahnya

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Hari Ini Selasa, 20 April 2021: Sahurnya Pesbukers, Kulfi, Radha Krishna dan Uttaran

5. Terkait gaji dan tunjangan pun berdasarkan amanat Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014. Gaji dan tunjangan PPPK akan sama dengan PNS. Uang yang diterima tiap bulan juga akan sama.

6. Para guru honorer yang belum dinyatakan lulus seleksi tahun ini, untuk tidak perlu berkecil hati. Pasalnya, guru akan diberikan kesempatan mengikuti tes PPPK kembali sampai batas tiga kali pendaftaran.

7. Terakhir, para calon pelamar akan dapat memperoleh materi-materi pembelajaran sehingga para guru dapat belajar secara mandiri. Hal ini akan disiapkan oleh Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan.

Ada berapa tahap pendaftaran seleksi PPPK 2021 bagi Guru Honorer?

Adapun tahapan pelaksanaan seleksi PPPK 2021 untuk guru honorer akan terbagi menjadi 3 tahapan.

Berikut penjelasan resmi BKN terkait tahapan seleksi PPPK 2021.

Baca Juga: Info Terbaru! Kriteria Guru Tidak Bisa Daftar PPPK 2021, Wajib Tahu: Lengkap Cara Pemberkasan dan Penempatan

Baca Juga: Update CPNS Kemenkumham 2021 Terbaru: Poin Penting yang Harus Diperhatikan. Tata Cara, Mekanisme, dan Jadwal

Baca Juga: BSU BLT Guru Honorer Cair Sampai 30 Juni 2021, Download Berkas di pddikti.kemdikbud.go.id dan Bawa Dokumen Ini

Tahap pertama seleksi PPPK akan dibuka pada bulan Agustus 2021

Setelah lolos tahap pertama, pendaftar akan diarahkan untuk mengikuti tahap kedua dimana akan mulai dibuka pada bulan Oktober 2021.

Sementara itu, tahap ketiga rencananya dibuka pada bulan Desember 2021.

Proses pelaksanaannya seleksi tahun 2021 akan berdasarkan pada UU Nomor 5 tahun 2014 dan Peraturan Pemerintah 49 Tahun 2018 tentang PPPK.

Salah satu keuntungan bagi guru honorer yang akan mendaftar seleksi PPPK 2021 yakni diberikan kesempatan 3 kali mendaftar.

Itulah informasi terbaru pendaftaran seleksi PPPK tahun 2021 dan keuntungan bagi guru honorer.***

Disclaimer: artikel ini telah tayang di Jurnal Sumsel dengan judul "7 Peluang Besar yang Didapatkan Guru Honorer di Seleksi PPPK 2021 Tahun Ini, Cek Kebenarannya!"

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Jurnal Sumsel

Tags

Terkini

Terpopuler