Naskah Khutbah Jumat 30 Desember 2022 Terbaru dengan Tema: Tahun Baru Momen Perbaiki Diri dan Lisan 

- 29 Desember 2022, 11:40 WIB
Khutbah Jumat 30 Desember 2022 Terbaru dengan Tema: Tahun Baru Momen Perbaiki Diri dan Lisan 
Khutbah Jumat 30 Desember 2022 Terbaru dengan Tema: Tahun Baru Momen Perbaiki Diri dan Lisan  /

Salah satu wujud iman dan taqwa Allah tersebut adalah sebagaimana hadits dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah ` bersabda, “Barang siapa yang beriman kepada Allah dan Hari Akhir maka hendaklah ia berkata baik atau hendaklah ia diam.” (H.R. Al-Bukhari, no. 6018; Muslim, no.47)

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Edisi 30 Desember 2022 dengan Tema: Ajaklah Anak-Anakmu untuk Mengerjakan Shalat

Menurut khatib, hadits di atas sejalan dengan hikmah diciptakannya manusia dengan diberikannya dua mata, dua telinga, dan satu mulut. Yaitu bahwa secara fisik, manusia itu diminta untuk banyak melakukan aktivitas melihat dan mendengar daripada aktivitas berbicara.

Bukan berarti Islam melarang untuk bicara, melainkan berbicaralah dengan baik dan sopan serta sperlunya.

يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ ٱتَّقُواْ ٱللَّهَ وَقُولُواْ قَوۡلٗا سَدِيدٗا

Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kamu kepada Allah dan katakanlah perkataan yang benar. (QS Al-Ahzab ayat 70). Termasuk perkataan yang benar sebagaimana tafsir Kementerian Agama RI adalah benar dan tepat sasaran. Sedang beberapa tafsir lain menjelaskan bahawa perkataan benar itu adalah berkata lembut dan santun, mengandung nasehat dan maslahat.

Dalam sebuah riwayat Rasulullah bersabda, “Sungguh ada seorang hamba berbicara dengan satu kata yang mengundang keridhaan Allah, meskipun dia tidak terlalu memperhatikannya; namun dengan sebab satu kalimat itu Allah menaikkan beberapa derajatnya. Dan sungguh ada seorang hamba berbicara dengan satu kalimat yang mengundang kemurkaan Allah, sementara dia tidak memperhatikannya; dengan sebab satu kalimat itu dia terjungkal di dalam neraka Jahannam”. (H.R Bukhari 6478).

Maka layaknya sebilah pisau, mulut atau lisan juga memiliki dua sisi yang saling bertolak belakang. Di tangan seorang koki atau juru masak, sebilah pisau yang tajam akan membantu menghasilkan hidangan yang lezat. Sebaliknya, di tangan sorang perampok, pisau tersebut bisa melukai orang lain bahkan bisa menghilangkan nyawa seseorang.

Jamaah yang berbahagia

“Pisau tajam” itu kini membanjiri media sosial. Sayangnya, banyak komentar netizen atau warganet yang jauh kriteria perkataan yang baik. Karenanya dunia internasional memberikan predikat negatif kepada netizen +62. Terkenal garang, tidak sopan, dan hobi debat kusir.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: suaramuhammadiyah.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah