Teks Khutbah Jumat Edisi Terbaru 30 Desember 2022 dengan Tema Ketenangan Hati

- 27 Desember 2022, 21:00 WIB
Ilustrasi Teks Khutbah Jumat Singkat dan Terbaru.
Ilustrasi Teks Khutbah Jumat Singkat dan Terbaru. /Tima Miroshnichenko/pexels/

Khutbah Jumat 30 Desember 2022

اْلحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُوْرِ الدُّنْيَا وَالدِّيْنِ، أَشْهَدُ أَنْ لاَإِلهَ إِلاَّاللَّهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ وأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ، أَمَّا بَعْدُ: فَيَا عِبَادَ اللَّهِ أُوْصِيْكُمْ وَنَفْسِيْ بِتَقْوَى اللَّهِ وَقَالَ اللَّهُ تَعَالَى فِيْ كِتَابِهِ الْكَرِيْمِ: يَآأَيُّهَا الَّذِيْنَ ءَامَنُوْا اتَّقُوْا اللَّهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنْتُمْ مُسْلِمُوْنَ

Segala puji bagi Allah yang telah memberikan ketenangan ke dalam hati orang-orang mukmin, sehingga dengan ketenangan itu bertambah-tambahlah keimanan yang telah ada. Untuk itu, marilah kita bersama-sama meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta memanjatkan puji syukur kepada Allah SWT.

Shalawat dan salam senantiasa kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad Saw yang membawa peradaban Islam dan membebaskan umat dari zaman kejahiliyahan.

Kaum Muslimin Jama’ah Jum’at yang dirahmati Allah…

Umat Islam memiliki sandaran yang absolut yakni Al-Qur’an dan Sunnah yang menerangi umat islam ke setiap penjuru alam tanpa batasan zaman. Siapa saja yang berpegang pada keduanya tidak akan lapuk dimakan waktu dan usang digilas zaman.

Ketika Nabi dan para sahabat keluar rumah di awal siang, Abu Jumu’ah bertanya kepada Nabi saw:

…يَا رَسُولَ اللَّهِ، هَلْ أَحَدٌ خَيْرٌ مِنَّا؟ أَسْلَمْنَا مَعَكَ وَجَاهَدْنَا مَعَكَ، قَالَ: «نَعَمْ، قَوْمٌ يَكُونُونَ مِنْ بَعْدِكُمْ يُؤْمِنُونَ بِي وَلَمْ يَرَوْنِي

“Wahai Rasulullah, apakah ada seseorang yang lebih baik dari kami, kami masuk islam dan berjihad bersama anda?” beliau bersabda:” ya, yaitu suatu kaum yang ada setelah kalian, mereka beriman kepadaku padahal mereka belum pernah melihatku.” (HR. Ahmad 16362)

Baca Juga: Top 3 SMA Terbaik di Kabupaten Kendal, Referensi PPDB 2023, SMAN 1 Kendal Urutan Pertama, Ini Profilnya

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: suaramuhammadiyah.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah