Mengenal Lebih Dekat Sosok Nabi Muhammad SAW, Mulai dari Lahir hingga Wafat

- 19 Oktober 2021, 08:40 WIB
Ilustrasi Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam/pixabay/matponjot
Ilustrasi Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam/pixabay/matponjot /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Dalam sebuah hadits sahih riwayat Imam Al-Bukhari, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda,”Belum sempurna iman kalian, hingga aku lebih dicintainya dari ayahnya, ibunya, anaknya, dan seluruh manusia.”

Maulid Nabi hari ini, 19 Oktober 2021 (12 Rabiul Awal 1443 hijriah) adalah momen baik bagi kita umat muslim untuk mengenal sosok Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam lebih dekat lagi.

Hal ini akan meningkatkan kecintaan kita pada Nabi dengan pribadi sangat mulia yang diberi mukjizat Al-Quran dan sangat dikagumi ini.

Penulis sekaligus guru besar astronomi dan Fisika Universitas Maryland, Michael H. Hart bahkan menempatkan Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam di urutan pertama daftar 100 orang paling berpengaruh di dunia di buku yang ditulisnya.

Hal ini karena rasa kagum luar biasa Hart pada sosok Rasulullah Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam yang dinilainya sebagai manusia paling sukses dalam lingkup duniawi dan agama.

Baca Juga: Buya Yahya Ungkap Golongan Orang yang Dimudahkan Dalam Melunasi Hutangnya, Siapakan Dia? Simak Ulasannya

Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam lahir pada 12 Rabiul Awal tahun gajah. Disebut tahun gajah, karena saat itu pasukan gajah pimpinan Abrahah Habasyah yang ingin merobohkan Ka’bah.

Menjelang lahirnya Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam, cahaya memancar antara Timur dan Barat.

Dalam sebuah riwayat disebutkan bahwa Sayyidah Aminah binti Wahab, ibunda Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam berkata :

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah