MUI Jawa Barat Ajak Masyarakat Laksanakan Shalat Gaib, Berikut Ini Niat dan Tata Cara Pelaksanaan Shalat Gaib

3 Juni 2022, 07:12 WIB
Ilustrasi sholat. /pixabay/fuzz

SEPUTARLAMPUNG.COM – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat menyerukan kepada masyarakat muslim untuk menggelar shalat gaib, pada Jumat, 3 Juni 2022.

Hal itu dilakukan menyikapi hilangnya anak Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Bern, Swiss.

Sudah lebih dari sepekan proses pencarian Eril tidak kunjung membuahkan hasil.

MUI Jabar pun telah menerbitkan surat seruan pelaksanaan shalat gaib yang dirilis pada Kamis 2 Juni 2022.

Baca Juga: Tanggal Berapa Idul Adha 1443 H 2022 Versi Kementerian Agama? Ini Penetapan Hari Raya Qurban dari Muhammadiyah

Sholat ghaib merupakan shalat yang dikerjakan untuk menyolati mayit yang berada jauh dari orang yang menyalatinya.

Tata cara Salat Gaib sebenarnya sama dengan salat jenazah. Hukumnya juga sama, yakni Fardhu Kifayah. Berikut langkah dan niat salat gaib, dilengkapi doa salat gaib:

Untuk niatnya dibedakan tergantung jenis kelamin jenazah yang mau dishalati. Selain itu juga berdasarkan jumlah jenazah.

· Berikut niat shalat ghaib bila jenazahnya laki-laki.

اُصَلِى عَلىَ المَيِّتِ اْلغَائِبِ اَرْبَعَ تَكْبِيْرَاتٍ فَرْضَ اْلِكفَايَةِ للهِ تعالى

Ushallii ‘alaa mayyiti (fulaan) al-ghaa-ibi arba’a takbiiraatin fardhal kifayaati imaaman/ma’muuman lillaahi ta’aalaa.

Baca Juga: Pelajar SMA Kategori Kurang Mampu Bisa Dapat Rp1 Juta dari PIP, Begini Cara Daftarnya jika Tidak Punya KIP

Artinya, “Saya menyalati jenazah ‘Si Fulan (sebutkan namanya)’ yang berada di tempat lain empat takbir dengan hukum fardhu kifaayah sebagai imam/makmum karena Allah ta’aalaa.”

· Berikut niat shalat ghaib bila jenazahnya perempuan.

اُصَلِى عَلىَ المَيِّتَةِ الْغَائِبَةِ اَرْبَعَ تَكْبِيْرَاتٍ فَرْضَ اْلِكفَايَةِ للهِ تعالى

Ushalli ‘ala mayyitati ‘fulanah’ al-ghaibati arba’a takbiratin fardhal kifayaati imaman/ma’muman lillahi ta’ala.

Artinya, “Saya menyalati jenazah ‘Si Fulanah (sebutkan namanya)’ yang berada di tempat lain empat takbir dengan hukum fardhu kifaayah sebagai imam/makmum karena Allah ta’aalaa.”

· Berikut niat shalat ghaib bila jenazahnya lebih dari satu.

اُصَلِى عَلىَ المَيِّتِ/المَيِّتَةِ (فُلاَنٍ/فُلاَنَةٍ) اْلغَائِبِ/الْغَائِبَةِ اَرْبَعَ تَكْبِيْرَاتٍ فَرْضَ اْلِكفَايَةِ للهِ تعالى

Ushallii ‘alaa mayyitaini/mayyitataini ‘Fulaanin wa Fulaanin—Fulaan wa Fulaanah/Fulanaah wa Fulaanah’ al-ghaibaini/al-ghaibataini arba’a takbiiraatin fardhal kifayaati imaaman/ma’muuman lillaahi ta’aalaa.

Artinya, “Saya menyalati dua jenazah ‘Si Fulan dan Si Fulan/Si Fulan dan Si Fulanah/Si Fulanah dan Si Fulanah (sebutkan namanya)’ yang berada di tempat lain empat takbir dengan hukum fardhu kifaayah sebagai imam/makmum karena Allah ta’aalaa.”

Baca Juga: PPDB Sumut Tahap II 2022 Jenjang SMA-SMK, Ini Berkas yang Disiapkan Tamatan SMP Sederajat dan Cara Daftarnya

Syarat pelaksanaan sholat ghaib ialah sebagai berikut:

1. Jenazah berada di luar jangkaun

2. Mengetahui bahwa jenazah sudah dimandikan

Berikut tata Cara Salat Gaib Lengkap dengan Doa

1. Niat (seperti di atas)

2. Takbir pertama membaca surah Al-Fatihah

3. Takbir kedua membaca selawat

4. Takbir ketiga membaca doa untuk jenazah/mayit

Allaahummaghfir la-hu warham-hu waafi-hi wafu'an-hu, wa akrim nuzuula-hu, wawassi' madkhola-hu, waghsil-hu bil maa-i wats tsalji wal-baradi, wanaqqi-hi minal khathayaayaa kamaa yunaqqats tsaubul abyad-hu minal danasi, wa abdil-hu daaran khairan min daari-hi, wa ahlan khairan min ahli-hi, wa zaujan khairan min zau-ji-hi, waqi-hi fitnatal qabri wa'adzaban naari.

Artinya: Ya Allah, ampunilah dia (mayat), berilah rahmat kepadanya, selamatkanlah dia (dari beberapa hal yang tidak disukai), maafkanlah dia dan tempatkanlah dia di tempat yang mulia, luaskanlah kuburannya, mandikan dia dengan air salju dan air es. Bersihkanlah dia dari segala kesalahan, sebagaimana Engkau mebersihkan baju putih dari kotoran. Berilah dia rumah yang lebih baik dari rumahnya (di dunia), berilah keluarga yang lebih baik daripada keluarganya di dunia, istri yang lebih baik dari istrinya (atau suaminya) dan masukkan dia ke surga, jagalah dia dari siksa kubur dan neraka.

Baca Juga: Cara dan Syarat Buat E-KTP Tahun 2022, Simak Aturan Terbaru Sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri

5. Takbir keempat Membaca do’a di takbir keempat ini ditujukan untuk keluarga.

Allahumma la tahrim naa ajrahu walaa taftinnaa ba'dahu waghfirlanaa walahu. Waliikhwaninalladzinasabaquunabiliimaani walaa taj'al fii quluubina ghillallilladzina aamanuu robbanaa innaka rouufurrohiim

Artinya: Ya Allah janganlah kami tidak Engkau beri pahalanya, dan janganlah Engkau beri fitnah kepada kami sesudahnya, dan berilah ampunan kepada kami dan kepadanya.

6. Kemudian Salam

Itulah tata cara salat gaib yang bisa dilakukan. Semoga pencarian Eril mendapatkan titik terang.***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler