9 Manfaat Daun Pepaya untuk Kesehatan Salah Satunya Bisa Mengobati Demam Berdarah, Simak di Sini

- 5 Mei 2022, 19:30 WIB
Ilustrasi Manfaat Daun Pepaya untuk Kesehatan./ Wufuquan/ Pixabay
Ilustrasi Manfaat Daun Pepaya untuk Kesehatan./ Wufuquan/ Pixabay /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut ini 9 manfaat sejumlah daun pepaya untuk kesehatan, salah satunya bisa mengobati demam berdarah. Simak artikel ini sampai akhir untuk mengetahui manfaat lainnya.

Pepaya merupakan salah satu buah yang familiar bagi masyarakat Indonesia. Rasanya yang enak baik dikonsumsi langsung atau diolah terlebih dahulu.

Berkat rasa manisnya tersebut, buah yang lebih disukai orang dari pada bagian yang lainnya, misalnya daun.

Beberapa orang memang sudah tahu kandungan dan manfaat daun pepaya. Buah yang kaya antioksidan, vitamin, mineral dan enzim ini berkhasiat melancarkan buang air besar dan diet.

Baca Juga: Jadwal Tayang KKN Desa Penari di Bioskop XXI Mal Kartini Lampung, Ini Harga Tiket Nonton Hari Ini 5 Mei 2022

Selain buahnya, daun pepaya juga bisa dikonsumsi dan diolah menjadi menu masakan yang khas dari berbagai daerah di Indonesia.

Manfaat daun pepaya juga penting untuk kesehatan. Namun sayang, tak banyak orang yang mengetahuinya.

Dikutip seputarlampung.com dari kanal youtube Sehat Secara Alami, berikut ini penjelasan secara lebih rinci terkait manfaat daun pepaya untuk kesehatan.

1. Meredakan Kram Menstruasi

Manfaat daun pepaya untuk kesehatan dapat meredakan kram yang dialami wanita saat menstruasi. Cara yang bisa dilakukan adalah dengan merebus satu lembar daun pepaya bersama garam dan asam jawa. Setelah mendidih, diamkan hingga hangat dan minumlah.

Meminum ramuan ini dalam keadaan hangat akan membantu mempercepat reaksinya dalam perut, sehingga nyeri haid dapat segera diatasi.

Baca Juga: Sudah Cek NISN di Link pip.kemdikbud.go.id? Dana PIP Sudah Cair Lagi pada Mei 2022, Apakah Kamu Salah Satunya?

2. Melancarkan ASI pada Ibu Menyusui

Bagi para ibu yang sedang menyusui ketika baru melahirkan seorang anak, ada baiknya jika mengganti suplemen atau vitamin non alami dengan mengkonsumsi daun pepaya untuk melancarkan ASI.

Cara mendapatkan manfaat daun pepaya untuk wanita yang sedang menyusui, tidak harus dikonsumsi dalam bentuk olahan jamu, namun bisa juga dengan diolah dalam bentuk makanan rumahan.

3. Mengobati Demam Berdarah

Daun pepaya juga bisa mengobati penyakit demam berdarah. Zat aktif daun pepaya mengandung antimalaria dan demam berdarah.

Caranya dengan meminum ari rebusan daun pepaya. Rebus lebih kurang 5 lembar daun pepaya hingga mendidih, lalu dinginkan sebelum meminumnya.

4. Memperbaiki Saluran Pencernaan

Mengkonsumsi daun pepaya juga dapat melancarkan pencernaan. Hal ini dapat terjadi karena adanya zat karpin dalam daun.

Daun karpin sendiri dapat membasmi mikroorganisme jahat yang mengganggu pencernaan. Dengan mengonsumsinya secara rutin, daun pepaya bisa memperlancar kembali pencernaan yang bermasalah.

5. Mencegah Kanker

Kandungan antioksidan yang tinggi dalam daun pepaya mampu mencegah resiko timbulnya kanker. Kandungan antioksidan juga bagus untuk menangkal radikal bebas.

Baca Juga: Jadwal Bioskop XXI MBK Lampung Hari Ini 5 Mei 2022, Ini Harga Tiket Nonton KKN Desa Penari dan Doctor Strange

6. Mengobati Jerawat

Daun pepaya bisa mengatasi masalah jerawat. Caranya dengan mencampur daun pepaya dan air lalu diblender sampai membentuk pasta. Kemudian oleskan pada jerawat dan biarkan selama 15 menit.

7. Menyehatkan Rambut

Manfaat daun pepaya dapat digunakan sebagai bahan alami untuk menyehatkan rambut. Air rebusan daun pepaya bisa dicampurkan dengan shampo untuk keramas.

Kandungan Magnesium yang ada pada daun pepaya inilah yang bisa membantu mengurangi kerontokan dan menguatkan rambut.

Kandungan phytonutrient pada daun pepaya dapat membantu menguatkan daya tahan tubuh. Kandungan phytonutrient yang tinggi dapat melindungi tubuh dari penyakit kardiovaskular, kanker, penuaan, alergi dan infeksi perut.

9. Mengontrol Tekanan Darah

Rebusan daun pepaya mampu mengontrol tekanan darah. Caranya, ambil 5 lembar daun pepaya, rebus dengan air setengah liter. Kemudian, biarkan air menguap hingga tinggal sekitar 3/4. Setelah dingin, minumlah sampai habis. Bisa juga ditambahkan sedikit gula agar tidak terlalu pahit.

Baca Juga: Rendang Ayam Buatan Megawati Selalu Jadi Santapan Favorit Puan Maharani Tiap Lebaran, Ini Resepnya

Demikian, terkait informasi tentang manfaat daun pepaya untuk kesehatan.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah