Lowongan Kerja BUMN Terbaru PT Sucofindo (Persero) untuk Lulusan S1, 5 Posisi Dibutuhkan, Cek Kualifikasinya

- 24 Januari 2023, 12:40 WIB
Lowongan Kerja BUMN Terbaru PT Sucofindo untuk Lulusan S1, Cek Posisi dan Persyaratanya.
Lowongan Kerja BUMN Terbaru PT Sucofindo untuk Lulusan S1, Cek Posisi dan Persyaratanya. //Tangkapan Layar/ sucofindoofficial

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut ini adalah lowongan kerja BUMN terbaru di PT Sucofindo (Persero) untuk lulusan S1 simak 5 posisi yang dibutuhkan.

BUMN PT Sucofindo (Persero) adalah perusahaan inspeksi pertama di Indonesia, yang berkantor pusat di Graha Sucofindo 1st floor, Jl. Raya Pasar Minggu Kav. 34, Jakarta Indonesia.

PT Sucofindo telah mengembangakan jasa di bidang usaha inspeksi dan audit, pengujian dan analisis, sertifikasi, konsutasi, dan pelatihan dalam bidang pertanian, Kehutanan, Pertambangan (Migas dan Nonmigas), Konstruksi, Industri Pengolahan, Kelautan, Perikanan, Pemerintah, Transportasi, Sistem Informatika dan Energi Terbarukan.

Baca Juga: Ini Daftar 6 SMA Terbaik di Provinsi Lampung, Adakah Sekolah Incaranmu? Referensi PPDB 2023

Selanjutnya bagi Anda yang sedang mencari pekerjaan PT Sucofindo (Persero) memberikan kesempatan untuk bergabung dan berkarir bagi Anda yang memenuhi persyaratan.

Bagi lulusan S1 jurusan yang dibutuhkan bisa mendaftarkan diri dan segera cek syarat, posisi yang akan dibutuhkan.

Dikutip seputarlampung.com dari situsnya sucofindo.co.id berikut ini adalah posisi, syarat dan link pendaftarannya.

Baca Juga: KEREN! Universitas Ini Jadi Satu-satunya Kampus Terbaik Asia-Dunia di Aceh Tengah, Berikut Profil Lengkapnya

Persyaratan Umum:

- Berkewarganegaraan Indonesia;
- Lokasi penempatan di Tarakan;
- Bersedia ditempatkan dan ditugaskan di seluruh wilayah kerja PT Sucofindo;
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat sebagai pegawai suatu instansi pemerintah maupun swasta;
- Tidak mempunyai hubungan keluarga dengan pegawai perusahaan sebagai kakak-adik kandung/tiri/angkat; orang tua-anak kandung/tiri/angkat;
- Hanya yang memenuhi syarat yang akan dipanggil untuk mengikuti seleksi;
- Memiliki kemampuan berbahasa Inggris;
- Memiliki kemampuan mengoperasikan Microsoft Office (Ms. Word, Excel, Ms. PowerPoint);
- Batas waktu penerimaan lamaran tanggal 26 Januari 2023

Posisi yang dibutuhkan:

1. Project Coordinator

Persyaratan:

- Pendidikan S1 jurusan sains atau - teknik (diutamakan jurusan Teknik Lingkungan);
- IPK minimal 3,00;
- Usia maksimal 30 tahun pada saat mengajukan surat lamaran;
- Memiliki pengalaman bekerja minimal 3-5 tahun di bidang konsultansi dan memiliki pengalaman di bidang lingkungan;
- Memiliki pengetahuan dalam lingkup pekerjaan AMDAL, UKL-UPL, ataupun pekerjaan lainnya yang berkaitan dengan lingkup pekerjaan tersebut.

Baca Juga: Persyaratan Penerimaan SIPSS Hari Ini 24 Januari 2023 Lulusan D4 S1 S2, Cek Laman www.penerimaanpolri.go.id

2. Junior Environmental Specialist

Persyaratan:

- Pendidikan S1 jurusan teknik sumber daya air atau teknik lingkungan;
- IPK minimal 3,00;
- Usia maksimal 27 tahun pada saat mengajukan surat lamaran;
- Memiliki pengalaman bekerja minimal 1-3 tahun di bidang konsultansi dan memiliki pengalaman di bidang lingkungan;
- Memiliki keahlian dalam menggunakan perangkat lunak di bidang hidrolik dan hidrologi (QUAL2K, MIKE Hydro, dll).

3. QA/QC Officer

Persyaratan:

- Pendidikan S1 jurusan teknik;
- IPK minimal 3.00;
- Usia maksimal 27 tahun pada saat mengajukan surat lamaran;
- Memiliki pengalaman bekerja minimal 1-3 tahun di bidang konsultansi dan memiliki pengalaman di bidang lingkungan;
- Memiliki keahlian dalam menggunakan perangkat lunak di bidang hidrolik dan hidrologi (QUAL2K, MIKE Hydro, dll).

Baca Juga: Syarat Penghasilan Orang Tua untuk Daftar KIP Kuliah Merdeka SNPMB 2023, Ini Prediksi Jadwal Pendaftarannya

4. Surveyor

Persyaratan:

- Pendidikan minimal SMK (diutamakan jurusan Geomatika atau bidang yang berkaitan dengan Sistem Informasi Geografis);
- Usia maksimal 27 tahun pada saat mengajukan surat lamaran;
- Memiliki pengalaman bekerja minimal 1-3 tahun di bidang konsultansi dan memiliki pengalaman di bidang lingkungan;
- Memiliki keahlian dalam menggunakan perangkat lunak di bidang Sistem Informasi Geografis (ArcMap, QGIS, dll).

5. Financial & Operational Administrator

Persyaratan:

- Pendidikan S1 jurusan sains;
- IPK minimal 3.00;
- Usia maksimal 27 tahun pada saat mengajukan surat lamaran;
- Memiliki pengalaman bekerja minimal 1-3 tahun di bidang konsultansi dan memiliki pengalaman di bidang lingkungan;
- Mampu mengoperasikan perangkat lunak statistik (SPSS, dll).

Baca Juga: Ini 2 Profil Kampus di Kota Balikpapan Masuk Universitas Terbaik se-Indonesia Versi EduRank 2022, Kampus Mana?

Bagi Anda yang berminat dan memenuhi kualifikasi, kalian dapat mendaftarnya melalui bit.ly/LokerSucofindoTarakan23.

Batas pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga 26 Januari 2023.

Informasi lebih lengkap bisa Anda akses melalui laman resminya PT Sucofindo dan tidak melakukan pungutan dalam bentuk apapun dan tidak menjanjikan pengembalian dana akomodasi, transportasi, konsumsi dan sebagainya.

Adapun hal-hal yang perlu diperhatikan dalam proses rekrutmen ini yaitu:

1. PT Sucofindo hanya menerima lamaran melalui situs resmi (E-rekrutmen) PT Sucofindo.
2. PT Sucofindo hanya mengundang kandidat yang memenuhi syarat melalui email resmi;
3. PT Sucofindo tidak melakukan pungutan dalam bentuk apapun dan tidak menjanjikan pengembalian dana akomodasi, transportasi, konsumsi dan sebagainya;
4. PT Sucofindo menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dan waspada terhadap tindakan penipuan atas kegiatan rekrutmen.

Demikian informasi lowongan kerja BUMN terbaru di PT Sucofindo (Persero) untuk lulusan minimal S1.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x