Hati-hati Jika Mengunduh Whatsapp Aero, Meski Memiliki Kelebihan Namun Waspadai Hal Berikut Ini

- 4 Januari 2022, 14:05 WIB
Ilustrasi WhatsApp. Aplikasi WhatsApp.
Ilustrasi WhatsApp. Aplikasi WhatsApp. /Pixabay/HeikoAL

SEPUTARLAMPUNG.COM - Pengguna Android pastinya memasang Whatsapp sebagai aplikasi perpesanan.

Dengan berbagai fitur yang dimiliki, aplikasi ini menjadi pilihan utama untuk saling mengirim pesan dan gambar.

Namun apa yang dimiliki oleh Whatsapp ini ternyata masih kurang bagi beberapa orang, hingga muncullah aplikasi Whatsapp Aero.

Baca Juga: Video Penangkapan Nabila Maharani Trending, Ternyata karena ini Tri Suaka Tega 'Laporkan' Kekasihnya ke Polisi

Whatsapp Aero menawarkan fitur-fitur baru yang tidak dimiliki oleh Whatsapp reguler maupun bisnis.

Sebagaimana dikutip dari ANTARA, WhatsApp Aero merupakan aplikasi modifikasi dari WhatsApp.

Berbeda dari WhatsApp dibuat oleh Meta Platforms Inc, dulu bernama Facebook Inc, WhatsApp Aero adalah aplikasi modifikasi, sering disebut Mod APK, modded apps atau modded APK, yang merupakan hasil modifikasi dari aplikasi resmi.

Aplikasi seperti ini biasanya menawarkan fitur-fitur yang belum ada di aplikasi resmi.

WhatsApp Aero memang memberikan fitur-fitur yang selama ini belum ditemui di WhatsApp, seperti menghilangkan status sedang online. Pada WhatsApp biasa, pengguna akan berstatus sedang online jika membuka aplikasi WhatsApp.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah