Mengapa Ratu Elizabeth dan Anggota Keluarga Kerajaan Inggris Wajib Bawa Kantong Darah Segar Saat Bepergian?

- 10 September 2022, 12:15 WIB
Aturan wajib  Ratu Elizabeth II saat bepergian.
Aturan wajib Ratu Elizabeth II saat bepergian. /Britishheritage.com/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Duka masih menyelimuti rakyat Inggis atas meninggalnya Ratu Elizabeth II pada Kamis, 8 September 2022. Kabar bahwa ia dan anggota keluarga kerajaan Inggris kerap bawa kantong darah saat bepergian ke luar negeri pun kembali jadi berita hangat.

Kebiasaan Ratu Elizabeth dan anggota keluarga kerjaaan Inggris yang bawa kantong darah segar saat bepergian ke luar negeri ini merupakan aturan wajib yang harus ditaati.

Aturan bepergian ke luar negeri yang diberlakukan bagi Ratu Elizabeth dan anggota keluarga kerajaan Inggris tersebut bertujuan untuk melindungi para bangsawan itu.

Baca Juga: Link Live Streaming Indosiar PSM Makassar vs Persebaya BRI Liga 1, Sabtu 10 September 2022 Kick Off 20:00 WIB

Hal ini pun masih dilakukan meskipun Ratu telah berhenti bepergian ke luar negeri pada 2015. Jika tidak ada donor darah maka mereka dapat menggunakan persediaan pribadi Ratu.

Selain itu, Ratu Elizabeth II juga selalu bepergian dengan dokter dan beberapa perawatan darurat jika terjadi sesuatu padanya.

Salah satu risiko paling parah dan terencana yang dapat terjadi saat para bangsawan bepergian adalah penyakit. Ini berarti bahwa persediaan darah adalah barang penting dalam barang bawaan mereka.

Tren ini adalah sesuatu yang dilakukan oleh Ratu dan mendiang Pangeran Philip dan telah dilakukan oleh Pangeran Charles dan Pangeran William.

Pakar kerajaan Adam Heliker mengatakan kepada Fabulous Digital: "Dia akan terus menambah persediaan dengan setoran reguler pada bulan-bulan sebelum perjalanan ke luar negeri.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x