6 Fakta Menarik Jessica Mila Istri dari Yakup Hasibuan: Selain Pemain Film Ternyata Lulusan Sarjana Ekonomi

- 6 Mei 2023, 15:00 WIB
Fakta menarik Jessica Mila, istri dari Yakup Hasibuan.
Fakta menarik Jessica Mila, istri dari Yakup Hasibuan. /Instagram.com/@jscmila

SEPUTARLAMPUNG.COM – Siapa yang tidak kenal dengan aktris cantik Jessica Mila?

Ia Sudah banyak membintangi judul sinetron hingga film tanah air hingga membuat nama aktris Jessica Mila sudah tidak asing lagi bagi publik.

 Baru-baru ini, perempuan yang akrab disapa Mila itu tengah ramai menjadi perbincangan publik.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sengaja Ubah Rute Perjalanan ke Lampung hingga Ganti Mobil: Jalannya Bagus Banget!

Bukan karena sensasi, Jessica Mila ramai dibicarakan lantaran dirinya telah melangsungkan pernikahannya dengan kekasihnya yaitu Yakup Hasibuan.

Tepat pada hari Jumat, 5 Mei 2023 Jessica Mila dan Yakup Hasibuan resmi menjadi sepasang suami istri.

Kepopulerannya sebagai artis ternyata turut membuat banyak orang mencari-cari berbagai fakta unik yang belum banyak orang ketahui.

Baca Juga: UMP 2023 di Sumatera, Jawa, hingga Papua, DKI Jakarta Nyaris Rp5 Juta, Berapa Upah Minimum Provinsi Lampung?

Hal tersebut tentunya dilakukan agar mereka semakin mengenal sosok aktris yang mereka idolakan yaitu Jessica Mila secara lebih dekat.

Melansir dari berbagai sumber yang telah Seputarlampung.com rangkum, berikut fakta menarik yang perlu kamu ketahui.

1. Jessica Mila Terlahir dengan Nama Lengkap Jessica Mila Agnesia

Ia lahir dari pasangan Bambang Sutedjo dan Jane Magdalena Baker di kota Langsa, Aceh pada tanggal 3 Agustus 1992.

Jessica Mila merupakan anak bungsu dari empat bersaudara. dan ia sendiri yang memiliki jenis kelamin perempuan.

Sedangkan tiga orang kakaknya semuanya adalah laki-laki.

Baca Juga: Contoh Soal PAS IPA Kelas 8 SMP Semester 2 Tema Sistem Peredaran Darah Manusia, Lengkap dengan Kunci Jawaban

2. Jesicca Milla Bergelar Sarjana Ekonomi

Walaupun sehari-hari Jesicca Mila berkiprah di industri hiburan ternyata ia seorang sarjana ekonomi.

Dimana Jessica Mila sudah menyelesaikan pendidikan sarjana S1 di Universitas Bina Nusantara.

3. Jessica Mila Mulai Bermain Sinetron Umur 10 Tahun

Mila ternyata awalnya tidak berkeinginan menjadi seorang aktris. '

Kesempatan emasnya untuk berkarier di dunia hiburan dimulai sejak dirinya masih duduk di kelas 5 SD.

Awalnya Mila dan mamanya sedang berada di sebuah mal dan seseorang datang menghampiri untuk mengajak Mila ikut casting.

Mila saat itu tidak tahu apa arti dari casting. Walau begitu, ia tetap datang bersama mamanya. Sejak itulah, ia mulai berakting.

Film pertama yang diperankan oleh Mila ketika masih berusia 10 tahun di sinetron Cinta SMU.

Baca Juga: Bocoran Tanggal Cair KJP Plus Tahap 1 pada Mei 2023, Begini Cara Cairkan Bantuan Lewat Bank DKI Jakarta

4. Menjadi Pengisi Video Klip

Lalu pada tahun 2004, Ia menjadi model video klip dari band Sheila On 7 pada lagu Pemuja Rahasia.

Dalam video klip tersebut Mila beradu akting dengan komedian Adul.

5. Jessica Mila Pernah Merambah Dunia Tarik Suara

 

Siapa sangka, tahun 2015 perempuan kelahiran Aceh itu pernah terlibat dalam album keempat grup musik Pasto.

Dalam album tersebut, Mila pernah berduet dengan Pasto dalam lagu berjudul 'Selamanya Milikmu'.

Selain bersama Pasto, Mila ternyata juga pernah menyanyikan lagu lain bersama aktor Kevin Julio.

Pada tahun 2016, mereka diketahui merilis lagu berjudul 'Baper'.

Baca Juga: Ini Jadwal Terbaru Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Lengkap Alur Tahapan dan Link Daftar

6. Jessica Kini Mendapatkan Marga Damanik

Terdapat berbagai prosesi rangkaian adat yang diikuti oleh Mila ialah prosesi pemberian marga Batak atau yang disebut Mangain.

Seperti yang diketahui, Mila memang bukan seseorang yang berasal dari suku Batak.

Ia adalah perempuan yang memiliki darah Solo dari mendiang papanya, serta Belanda dan Manado dari mamanya.

Dalam prosesi Mangain, Mila mendapatkan marga Batak, yakni Damanik.

Marga ini sama seperti marga mama Yakup Hasibuan, Normawati Damanik.

Marga Damanik ini diambil dari kakak laki-laki Normawati yang mengangkat Mila sebagai anak secara adat.***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah