Wedding Agreement Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV, Kisah Cinta Sepihak karena Dijodohkan

- 14 Agustus 2022, 07:40 WIB
Jadwal TransTV Hari Minggu, 14 Agustus 2022 Ada Holaraga, Boys Dont Cry Dan Film Wedding Agreement
Jadwal TransTV Hari Minggu, 14 Agustus 2022 Ada Holaraga, Boys Dont Cry Dan Film Wedding Agreement /YouTube/@Starvision/tangkapan layar/

Kedua orang tua Byan dan Tari saling bersahabat dan membantu di kala susah yang menjadikan mereka sepakat untuk menjodohkan anak-anak mereka.

Namun kecelakaan menimpa orang tua Tari sehingga meninggal dunia, membuat Tari menjadi yatim piatu sejak SMP dan tinggal bersama Pakde dan Budenya.

Baca Juga: PENGUMUMAN! Siswa SMA Kembali Tersalurkan Dana PIP 2022 pada Agustus, Total 772.636 Siswa SMA

Byan menerima perjodohan itu demi menyenangkan ibunya yang sedang sakit, sementara Tari tipikal gadis yang mandiri namun penurut.

Pernikahan mereka berjalan lancar, hingga Byan memberikan Tari selembar kertas perjanjian yang bermeterai.

Byan ingin mereka tidak boleh saling mengurusi kehidupan yang lain, dan pada saat usia pernikahan mereka berusia 1 tahun mereka akan bercerai.  Kemudian mereka akan menempati kamar terpisah, dan Tari dilarang untuk memasuki area pribadi Byan. 

Hal ini membuat Tari terkejut dan tidak mau menerima karena baginya pernikahan bukan untuk dipermainkan.

Baca Juga: Daftar Lagu dan Lirik Tema Kemerdekaan Indonesia, Cocok Diputar Saat Perayaan HUT RI ke-77 Tahun

Byan pun menantang Tari jika tidak terima bisa menuntut cerai ke Pengadilan Agama.

Tari berjuang untuk mempertahankan pernikahan dan mencoba meluluhkan hati Byan, sementara Byan justru menjalin kembali hubungannya dengan Sarah, kekasihnya yang lama.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah