Buat Sendiri Yuk! Ini Resep Odading Next Level Ala Chef Arnold, Mudah Membuatnya

- 14 Oktober 2020, 16:09 WIB
Ilustrasi: Odading
Ilustrasi: Odading /Suci Wulandari Putri/PRMN/



SEPUTAR LAMPUNG - Odading yang sedang tren membuatnya tiba-tiba banyak dicari. Ia viral lantaran seorang pedagang berhasil mempromosikan makanan khas bandung ini dengan cara yang tak lazim.

Padahal, makanan yang satu ini sebenarnya bukan makanan baru. Di beberapa daerah panganan ini sering disebut dengan roti goreng.

Banyak dijual di pinggir jalan dengan harga yang relatif murah. Kalau pun ingin membuatnya sendiri agar lebih higienis, caranya juga relatif mudah.

Sekalipun makanan ini relatif sederhana, biar rasanya istimewa, yuk kita resep yang dipakai chef terkenal seperti berikut ini.

Baca Juga: Hati-hati, 7 Anggrek Cantik Ini Banyak Diburu Para Pencinta Bunga Juga Rawan Diincar Pencuri!

Diberitakan sebelumnya oleh Jurnalpresisi.com dalam artikel "Mudah! Resep Odading Next Level Ala Chef Arnold, Makin Mantap Dengan Tambahan Bahan Ini", baru-baru ini Chef Arnold melalui kanal YouTube pribadinya, Arnold Poernomo membagikan resep olahan Odading.

Dalam video berjudul "Odading Next Level Mang Arnold" tersebut terlihat Chef Arnold bersama Jehian Polin, kakak dari Jerome Polin.

Mulanya Chef Arnold bertanya kepada Jehian.

"Kalau odading itu sebenernya cuma kue apa roti goreng. Kamu pernah makan?," tanya Chef Arnold.

Jehian pun menjawab bahwa dirinya pernah memakan, makanan khas bandung tersebut.

Baca Juga: Baru Rilis, Ini Spesifikasi dan Harga iPhone 12, iPhone 12 Mini, iPhone 12 Pro, iPhone 12 Pro Max

"Pernahlah di Bandung dulu pas kuliah, enaklah manis," jawab Jehian.

Chef Arnold kembali bertanya terkait hal yang spesial dari Odading.

"Terus yang spesial itu apa? Kok bisa viral gitu?" tanya Chef Arnold.

Jehian Polin pun kembali menjawab, sembari bercanda.

"Ya itu, sing rasanya seperti Iron Man," jawab Jehian.

Percakapan pun ditutup dengan ulasan Chef Arnold terkait makanan ringan khas bandung tersebut.

Chef Arnold menjelaskan bahwa membuat Odading itu sangat mudah, bahan-bahannya pun mudah ditemui.

"Ini cuma Odading simple, ngawur, tapi spesial," jelas Chef Arnold ditengah-tengah proses memasak.

Berikut rangkuman penulis terkait bahan dan cara membuat Odading Next Level ala Mang Arnold.

Baca Juga: LIVE STREAMING Timnas U19 Indonesia vs Makedonia Utara, Malam Ini di TV Online

Bahan-bahan:
- Tepung 200 gram
- Gula 1 sendok makan
- Susu cair secukupnya
- Telur 1 butir
- Garam secukupnya
- Ragi 1 sendok teh
- Butter/Mentega secukupnya
- Selai stroberi atau blueberry

Cara membuat:

1. Aduk semua bahan kecuali selai dan telur dalam satu wadah. Bisa manual dengan tangan, namun jika anda memiliki mikser silahkan dipakai.

2. Masukkan telur dan aduk kembali hingga rata.

2. Diamkan dikulkas hingga mengembang.

3. Roll adonan hingga rata dan potong sesuai ukuran yang diinginkan.

4. Goreng masing-masing potongan adonan, angkat.

5. Isi dengan selai stroberi atau blueberry sesuai keinginan menggunakan filler.

Odading next level ala mang Arnold siap disajikan, selamat mencoba.***(Syifa'ul Qulub/Jurnal Presisi)

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Jurnal Presisi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x